Aksi Simpati Penembakan di Selandia Baru Terus Berlanjut

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 19 Mar 2019 14:40 WIB

Aksi Simpati Penembakan di Selandia Baru Terus Berlanjut

SURABAYAPAGI.com - Sekitar 60 siswa-siswi SMP Muhammadiyah 11 Surabaya menggelar aksi simpatik di Jalan Raya Demak, Surabaya, kemarin. Aksi itu diselenggarakan terkait dengan penembakan secara brutal di Masjid An-Noor dan Linwood di Selandia Baru, pada Jumat 15 Maret lalu. Aksi tersebut dibarengi dengan membentangkan poster dan spanduk yang bernada kecaman. Karena dari insiden penembakan secara brutal itu mengakibatkan puluhan jemaah meninggal dunia dan luka-luka. Sebagai bentuk empati, puluhan siswa ini menggelar aksi teatrikal di saat lampu rambu lalu lintas atau traffic light berwarna merah. Selain itu, puluhan siswa ini juga menggelar salat gaib. Kami mengecam keras dalam penembakan brutal di Selandia Baru. Islam itu rahmatan lil alamin, mengajarkan kebaikan," teriak Bintang Akbar siswa kelas 8 SMP Muhammadiyah 11 dalam orasinya. Kepala SMP Muhammadiyah 11 Surabaya, Arief Himawan menilai aksi yang dilakukan anak didiknya untuk melatih menyuarakan aspirasi. Kami ingin para siswa bisa turut memperjuangkan kemanusiaan dan peduli kaum muslimin di manapun melalui aksi ini," tandasnya.n jul

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU