Atlet Catur Butuh Sarana dan Prasarana

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 05 Apr 2019 11:36 WIB

Atlet Catur Butuh Sarana dan Prasarana

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Turnamen Piala Ketua DPRD Surabaya Cup 1, Catur Cepat G20 Se-Surabaya, disambut positif. Dengan turnamen tersebut, Ketua Persatuan Catur Indonesia (Percasi) perwakilan Kota Surabaya Budi Laksono berharap semakin lebih banyak lagi atlet catur berbakat yang bisa mengikuti berbagai ajang perhelatan di taraf Nasional maupun Internasional. Oleh karena itu, pihaknya membuat kejuaraan ini terbuka untuk umum. Bisa juga nanti kita lihat skill anak-anak di Surabaya ini, kalau ada yang berbakat langsung kami bina agar lebih baik lagi untuk bisa ikut di Perkan Olahraga Provinsi (Porprov), jelas Budi, kemarin. Dalam lomba tersebut, anggota Komisi A DPRD ini menargetkan ada 200 orang lebih yang bisa berpartisipasi di ajang ini. Lomba ini merupakan gebrakan baru di Kota Surabaya. Selain itu juga mendapatkan perhatian khusus dari ketua DPRD. Ia menambahkan, Surabaya masih menjadi barometer atlet Catur Nasional oleh karena itu dirinya berharap inginkan pemerintah kota (Pemkot) Surabaya turut memberikan berbagai fasilitas penunjang lainnya. Di Surabaya sebenarnya sudah baik atlet catur ini, semenjak saya menjadi ketua Percasi Kota Surabaya, sering kali menang dalam berbagai perlombaan. Jadi para atlet ini perlu adanya penunjang fasilitas seperti jam catur, karena selama ini hanya ada beberapa saja fasilitas dari pemerintah, jelasnya. Selain itu, ia juga mengatakan yang sulit saat adalah soal sarana dan prasarana, Karena itu (Sarana dan Prasarana) rawan terjadi korupsi, Surabaya pun punya atlet berbakat, ada 30 atlet catur yang kami bina, itu sleseksinya dari Koni, pungkasnya. n Adv/Alq

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU