Berikan Edukasi Covid-19 Berbahasa Inggris

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 25 Mar 2020 22:58 WIB

Berikan Edukasi Covid-19 Berbahasa Inggris

SURABAYA PAGI, Sidoarjo Maraknya pemberitaan tentang virus Corona yang telah masuk ke Indonesia berdampak besar pada masyarakat. Namun kita tidak perlu takut jika kita tau cara mengantisipasi dan Mengenali gejalanya. Edukasi tentang virus ini menjadi salah satu cara kita dalam penanganan apabila terjadi gejala pada orang-orang disekitar kita. Tidak perlu ikut panik dengan membeli bahkan sampai menimbun masker untuk persediaan. Hal ini dilakukan juga oleh Innovative Learning Center (ILC), lembaga les bahasa Inggris yang tersebar di 6 titik kota Surabaya Sidoarjo ini juga ikut serta memberikan edukasi kepada anak-anak, uniknya anak-anak diberikan penjelasan dalam bahasa Inggris. Customer Relation Innovative Learning Center Ella Citra menjelaskan bahwa murid-murid di ILC sudah terbiasa berkomunikasi bahasa inggris. Ya, tentu saja, karena anak-anak telah terbiasa berkomunikasi aktif Menggunakan bahasa Inggris, begitu juga edukasi tentang virus Corona ini kami sampaikan dalam bahasa Inggris, agar tidak terkesan menakutkan untuk anak-anak ujar Ella pada Jumat (20/3/2020) Tidak hanya kepada anak-anak, Innovative juga memberikan edukasi kepada orang tua siswa dengan cara memberikan broadcast tentang gejala dan pencegahan. Agar orang tua juga tidak khawatir, maka kami memberikan infografis tentang tindakan-tindakan yang kami lakukan di tempat les, ya maklum lah karena anak-anak di tempat les juga melakukan banyak aktivitas Bersama, dan berinteraksi satu sama lain, maka salah satu caranya ya mengukur suhu tubuh dan menyarankan untuk sering mencuci tangan dengan sabun. Jelas Ella Innovative sendiri telah membekali seluruh staf untuk menjaga kesehatan dengan menyediakan hand sanitizer dan memasang petunjuk pencegahan di area lobby. Wakil Kepala Innovative Learning English Puji Berharap dengan program edukasi kepada anak-anak tentang virus Corona ini, dapat memberikan wawasan baik kepada anak-anak maupun orang tua, agar selalu saling mengingatkan untuk bersama melawan virus ini. Innovative memiliki program unggulan Students Performance, yaitu anak-anak diberikan kesempatan untuk berbicara dalam bahasa Inggris di depan teman-temannya, mereka bisa bercerita, bisa pidato dan dengan Adanya kondisi yang sekarang ini kami memasukkan edukasi tentang virus Corona dalam kegiatan students performance, jadi anak-anak bisa memahami cara pencegahan sekaligus Berlatih bahasa Inggris terang Ms.Puji Deputy Principal Innovative. Memang sebagai lembaga les bahasa Inggris yang telah ada sejak 13 tahun ini, Innovative memiliki banyak siswa dengan usia belajarTK-SD-SMP-SMA, dan kami telah berusaha sebaik-baiknya untuk menjaga anak- Anak didik kami dan juga menjaga kepercayaan dari orang tua yang telah memilih kami dalam hal pendidikan bahasa Inggris agar tetap aman dan bersama melawan serangan virus yang merugikan kita semua tambah Puji

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU