China International Circus Festival Gaet 200 Lebih Grup Sirkus

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 17 Nov 2019 15:47 WIB

China International Circus Festival Gaet 200 Lebih Grup Sirkus

SURABAYAPAGI.com, Guangdong Pemerintah kota Zhuhai, China selatan kembali menghelat festival sirkus terbesar dan berlevel internasional ke 6 dengan tajuk China International Circus Festival. China International Circus Festival yang berlangsung pada hari Sabtu sendiri berhasil menggaet penamapil lebih dari 200 di lebih dari 22 kota di China Sebanyak 24 grup sirkus akan menampilkan pertunjukan mulai dari olahraga ekstrem, akrobat udara, badut hingga pertunjukan sulap dan menari selama festival yang dijadwalkan akan ditutup pada 23 November. Selain itu, Festival Sirkus Internasional Monte-Carlo, yang dikenal sebagai salah satu tempat sirkus top dunia, juga telah menghadirkan pertunjukan-pertunjukan kepada festival tersebut. Festival ini, pertama kali diadakan pada 2013, dan disponsori oleh Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata dan pemerintah provinsi Guangdong. Sebagai informasi, sirkus adalah sekelompok orang yang berkelana untuk menghibur penonton dengan atraksiakrobat,badut,binatang terlatih, aksitrapeze,berjalan di atas tali,juggling,sepeda roda satu, dan hiburan-hiburan lainnya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU