Dewan Minta Pemprov Pantau Harga Sembako

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 07 Des 2018 09:51 WIB

Dewan Minta Pemprov Pantau Harga Sembako

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Demi menjaga stabilitas harga saat Natal dan Tahun Baru, DPRD Jatim meminta Pemprov Jawa Timur turun langsung pantau harga bahan pokok. Komisi B DPRD Jatim berharap agar harga bahan pokok di Jatim tetap stabil menjelang natal dan tahun baru. Anggota Komisi B DPRD Jatim Mohammad Alimin mengatakan dengan stabilnya harga bahan pokok tersebut diharapkan tetap menjaga perekonomian di Jatim tetap stabil. Kalaupun ada kenaikan harga bahan pokok tersebut, tak perlu tinggi-tinggi sehingga harga masih bisa terjangkau oleh masyarakat, ujar politisi asal Tulungagung ini di Surabaya, Kamis (6/12). Politisi asal Partai Golkar ini mengatakan pihaknya berharap Pemprov Jatim untuk turun kepasar untuk mengoptimalkan perannya untuk menjaga kestabilan harga di pasaran. Jangan sampai ada tengkulak-tengkulak yang akan mengacau perekonomian di Jatim saat natal dan tahun baru, jelasnya. Mohammad Alimin menambahkan pihaknya akan melakukan pengawalan terhadap kebutuhan bahan pokok di Jatim jelang natal dan tahun baru. Kami sudah menjadwalkan akan turun ke beberapa pasar di Jatim untuk mengecek secara langsung harga bahan pokok di Jatim, pungkasnya. Sb

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU