Dewan Soroti Revitalisasi Pasar Tunjungan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 10 Jan 2018 01:48 WIB

Dewan Soroti Revitalisasi Pasar Tunjungan

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Banyaknya fasilitas yang rusak juga membuat penyewa stan yang masih bertahan di sana justru merasa dirugikan. Pasalnya kondisi Pasar Tunjungan saat ini sudah mengenaskan, dan sudah tidak layak digunakan berdagang. Ketua Komisi B DPRD Kota Surabaya Mazlan Mansyur meminta Pemkot segera merealisasikan revitalisasi Pasar Tunjungan yang sudah diwacanakan sejak lama. "Perencanaan sudah ada. Berdasarkan feasibility study (FS) juga sudah bagus, ada penyewaan stan secara virtual office. Di kota lain sudah banyak yang menerapkan tapi Surabaya masih belum," kata Mazlan. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengatakan, pihaknya sudah melihat FS yang sudah dibuat. Di sana juga ada konsep yang tidak hanya menawarkan stan untuk berjualan saja. Melainkan juga ada kawasan tempat nongkrong anak-anak muda. Yang tentunya optimistis akan bisa didatangi wisatawan untuk menikmati wisata mlaku-mlaku nang Tunjungan. "Namun yang masih tidak kunjung diputuskan bagaimana mekanisme pembangunannya. Kalau memang PD Pasar Surya tidak mampu membangunkan, Pemkot bisa membangunkan saja, baru nanti kalau sudah jadi pasar bisa diserahkan untuk dikelola ke PD Pasar Surya," kata Mazlan. Menjawab masalah tersebut Direktur Teknik PD Pasar Surya Zandy Ferryansyah mengatakan FS sudah selesai dibuat oleh PD Pasar Surya. FS tersebut bahkan sudah diserahkan ke Pemkot Surabaya dan dikonsultasikan dengan DPRD Kota Surabaya. "Kami sudah serahkan FS itu ke Pemkot sejak tahun lalu. Namun sampai saat ini tidak ada jawaban kalau kita boleh mulai membangun atau jawaban tidak perlu dibangun," kata Ferry. Oleh sebab itu pihaknya menunggu keputusan dari Pemkot Surabaya untuk memberikan arahan terkait revitalisasi Pasar Tunjungan. Dalam konsep FS yang diajukan, dikatakan Ferry di sudah dicantumkan penataan pasar yang cocok untuk konsep belanja namun tidak kalah dengan mall yang mengelilingi Pasar Tunjungan. Selain itu juga ada tempat berburu oleh-oleh serta tempat kongkow dan kuliner. Konsep seperti itu sudah dituangkan dalam FS yang dibuat. "Kalau dananya belum sampai ke sana. Kita baru ajukan FS-nya," kata Ferry. Kepala Bagian Perekonomian Pemkot Surabaya Khalid mengatakan pihaknya saat ini sedang mencari orang ahli dan arsitek untuk mendesain revitalisasi Pasar Tunjungan. Pemkot ingin agar pembangunan revitalisasi Pasar Tunjungan diharapkan tidak sia-sia. Pasar Tunjungan baru harus tidak boleh kalah dengan mall yang ada di segitiga emas Tunjungan -Embong Malang - Blauran. "Inginnya orang jalan ke Jalan Tunjungan itu seperti jalan di Orchard road. Bisa jalan-jalan, belanja, dan juga makan. Terlebih nanti di sana juga ada trem," katanya. Selain itu, sampai saat ini Pemkot masih belum memutuskan bagaimana pembangunan Pasar Tunjungan. Apakah akan dibangun PD Pasar Surya lewat penyertaan modal, atau dibangun Pemkot melalui APBD atau melibatkan pihak ketiga sebagai investor. "Masih belum ditentukan. Masih kami bahas siapa yang akan membangun dan mekanismenya," kata Khalid. sr

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU