Disdikbud Gelar Tari Kreasi Bolinggoan, Gambarkan Budaya Probolinggo

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 14 Nov 2020 19:33 WIB

Disdikbud Gelar Tari Kreasi Bolinggoan, Gambarkan Budaya Probolinggo

i

Lomba Tari Bolinggoan yang berlangsung meriah.

SURABAYAPAGI.COM, Probolinggo - Bertempat di Orin Hall & Resto, Jumat (13/11) Dinas Pendidikan & Kebudayaan (Disdikbud) gelar Malam Final Lomba Tari Kreasi Bolinggoan tahun 2020, sebanyak Delapan finalis unjuk kebolehan di hadapan dewan juri.

Tampak menjiwai beberapa penari naik keatas panggung membawakan tari kreasi yang sinopsisnya menceritakan budaya di Kota Probolinggo.

Baca Juga: Pemkab Probolinggo Alokasikan Rp 2 M untuk Tekan Inflasi

Kasie Sejarah Tradisi yang sekaligus Kasie Kesenian pada Disdikbud Kota Probolinggo Novie Bayu Wardhani yang ditemui di sela-sela acara, mengatakan, giat yang awalnya diikuti 19 peserta itu sudah dimulai beberapa waktu sebelumnya.

“Diikuti 19 peserta dengan mengirimkan video durasi maksimal tujuh menit. Dan mereka yang hadir malam ini adalah delapan finalis yang sudah terjaring di sesi sebelumnya,” ujarnya.

Para juara saat tampil di atas panggung.Para juara saat tampil di atas panggung.

Baca Juga: Maling Motor di Probolinggo Diamuk Massa

Menggandeng 3 orang juri yang terdiri dari Dewan Kesenian Kota Probolinggo Priyono, dan Pundjul Pitono serta Mohammad Haryanto dari Sekolah Tinggi Kesenian Wilwatikta (STKW) Surabaya, lomba berlangsung seru dan menghibur.

Setelah berlangsung selama empat jam, akhirnya dewan juri mengumumkan nama-nama pemenang, yang berhak atas hadiah berupa trophy, piagam dan sejumlah uang pembinaan.

Juara harapan satu diraih oleh karya Susup – Bherlianna Emas Susilo, juara harapan dua Kipas Bayuangga – Sonia Ajeng A, juara harapan tiga, Larung Sesaji – Dinar kurnia K D, juara harapan empat diraih karya Sekar Arum – Ika Suryawuri dan juara harapan lima Minion Jaran Bodhag – Soviatun FZ.

Baca Juga: BPBD Probolinggo Serahkan Bantuan Logistik Kepada Korban Longsor

Adapun untuk juara tiga, salah satu juri dari STKW yang akrab disapa Hary itu menambahkan, dimenangkan oleh karya Doro Getak, binaan Eksa Hertin Probowati, runner up diraih oleh Jebhing Majengan – Tabah Luh Penatas.

“Maka otomatis Pemenang Malam Final Lomba Tari Kreasi Bolinggoan Tahun 2020 persembahan Disdikbud Kota Probolinggo diberikan kepada selamat Yeyen Eulan R, dengan karya Jaran Bodhag Karepan,” pungkas Hary Pada kesempatan itu pula dipilih karya favorit pilihan panitia, yang diumumkan oleh Plt. Sekretaris Disdikbud Sardi, yakni karya Doro Getak dari Eka Hertin Probowati.wan/adv

Editor : Aril Darullah

BERITA TERBARU