Dituding Menang karena Skandal, Barca Serang Balik Alaves

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 29 Jan 2018 15:55 WIB

Dituding Menang karena Skandal, Barca Serang Balik Alaves

SURABAYAPAGI.com - Deportivo Alaves tak puas dengan kekalahan 1-2 dari Barcelona dalam lanjutan LaLiga di Camp Nou, Senin dini hari WIB, 29 Januari 2018. Presiden Alaves, Fernandez de Trocones, menganggap timnya layak mendapatkan hadiah penalti di akhir laga. Pemain belakang Barcelona, Samuel Umtiti, terlihat memblok tendangan John Guidetti dengan tangan di kotak penalti. Namun, wasit tidak menganggap itu pelanggaran. Striker Barca, Luis Suarez, tak terima dengan tudingan Alaves. Striker internasional Uruguay ini juga menganggap Blaugrana layak mendapatkan penalti. "Umtiti handball? Tangannya mungkin saja menyentuh bola. Tapi, situasi semacam ini selalu menyulitkan," ujar Suarez seperti dilansir Football Espana. "Seharusnya, kami juga mendapatkan penalti, setelah saya dilanggar di babak pertama. Namun, kami tak mendapatkannya," lanjut eks bomber Liverpool ini. Alaves di luar dugaan mampu merepotkan Barca. Blaugrana harus tertinggal lebih dulu lewat gol John Guidetti di menit 27. Tuan rumah sukses membalikkan kedudukan, berkat gol Luis Suarez (72') dan Lionel Messi (84'). "Jika tak fokus, bisa saja kami gagal menang. Terkadang, melihat lawan di klasemen bisa menjebak Anda. Di babak kedua, kami tahu apa yang harus dilakukan, dan kami merebut tiga poin," tutur Suarez. Kemenangan ini membuat Barca belum tergoyahkan di puncak klasemen LaLiga dengan 57 poin dari 21 pertandingan. Tim besutan Ernesto Valverde ini sudah unggul 11 angka atas pesaing terdekat, Atletico Madrid. (viv/cr)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU