Dua Pasutri Tergelatak, Diduga Jadi Korban Jambret

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 26 Feb 2018 13:45 WIB

Dua Pasutri Tergelatak, Diduga Jadi Korban Jambret

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Diduga jadi korban penjambretan, dua orang pengendara motor ditemukan tergeletak dipinggir Jalan Raya Kalianak (depan Ruko Kalianak Jaya motor ) no.73 Surabaya, Senin (26/2) sekitar pukul 05.30 Wib. Eko Bagus Rianto, warga setempat menuturkan, sebelum ditemukan tak sadarkan diri, pria dan wanita malang yang diketahui sepasang suami iatri itu dipepet dua pria menggunakan sepeda motor jenis Suzuki Satria. Melihat korban terjatuh, pelaku tersebut langsung kabur meninggalkan korban yang diketahui pasangan suami istri. "Korban berboncengan dengan istri nya yang melaju dari arah barat menuju timur jalan Kalianak dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter, tepat di depan Ruko Permai no.73 tiba-tiba korban di jambret oleh pelaku tidak dikenal dengan mengendarai R2 Suzuki Satria," ujar Eko. Sementara itu,Kanit Reskrim Polsek Asemrowo Surabaya, Iptu Endri Subandrio membenarkan peristiwa tersebut. Namun, pihaknya tak ingin gegabah menyimpulkan jika kedua pasangan suami istri itu menjadi korban jambret. "Betul memang ada kejadian seperti yang dimaksud, tetapi saat ini kami masih menunggu keterangan saksi termasuk korban, karena informasi sementara memang tidak ada kerugian materil yang dialami korban. Mereka masih dirawat di rumah sakit," terang Endri, Senin (26/2) siang Meski terjatuh, beruntung, sepasang suami istri yang diketahui bernama Didik Sugiarto (47) dan Sri Mulyati (44), warga Pilang Rt 01, Rw 01, kel. Wangunrejo, kec. Turi, keb. Lamongan ini hanyamengalami luka di bagian wajah, patah tulang di bagian kaki sebelah kiri. Sedangkan Didik Sugiaaryo mengalami luka di bagian pelipis dan bibir, luka lecet di tangan dan kaki sebelah kanan. Karena kejadian itu, korban pun akhirnya dibawa ke rumah sakit PHC perak Surabaya oelh warga dibantu Linmas dan Pol PP kota Surabaya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU