Dubes Arab Saudi Bahas Potensi Kerja Sama

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 09 Mar 2018 20:58 WIB

Dubes Arab Saudi Bahas Potensi Kerja Sama

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Duta Besar The Kingdom of Saudi Arabia di Indonesia mengunjungi Univeritas Airlangg, Jumat siang (9/3). Dalam lawatan tersebut, menjadi pimpinan delegasi adalah H. E. Mr. Osamah Mohammed Al-Shuibi. Turut serta Dr. Mohammed S. Haqqi dan Mr. Issom Bibsait. Potensi bidang kerja sama pun menjadi bahasan utama pada kesempatan itu. Terutama terkait dengan riset dan pendidikan tinggi. H. E. Mr. Osamah mengungkapkan, pemerintah maupun Kerajaan Arab Saudi sangat mendukung prinsip-prinsip kolaborasi maupun kerja sama ke arah kebaikan bersama. Khususnya soal pendidikan. Ini dibuktikan, sebelumnya digelar kerja sama dengan tujuh universitas di Indonesia, ungkapnya di lantai 4, Kantor Manajemen Unair. Baik riset maupun pertukaran ahli bidang, lanjut dia, bakal dilakukan. Misalnya, soal kesehatan dan masalah-masalah umum di setiap negara. "Ada beberapa penyakit yang tidak ada di Arab. Karena itu, kolaborasi tersebut diperlukan dalam upaya bersama-sama mencari solusi serta meningkatkan kualitas ahli di kampus masing-masing," jelasnya. Hadir dalam pertemuan itu sejumlah dekan dan direktur di lingkungan UNAIR. Setiap di antara mereka berkesempatan menyampaikan hal terkait potensi bidang kerja sama. Salah satunya diutarakan Dekan FEB Unair Prof Dr Dian Agustia. Kami memiliki program studi ekonomi Islam, ujarnya. Kerja sama terkait dengan itu diharapakan ke depan dapat segera terjalin, imbuh Prof Dian. Ditemui sejumlah awak media, Rektor Unair Prof. Dr. Mohammad Nasih mengaku menyambut baik penjajakan tersebut. Kesempatan itu bakal dioptimalkan sebagai upaya meningkatkan pendidikan dan kualitas Unair. Selama ini, kita (Unair) telah menjalin kerja sama ke wilayah Asia Timur, Jepang, Taiwan. Juga ke kawasan Eropa. Ini ada kesempatan kita penjajakan kerja sama ke wilayah Asia Timur, ujarnya. Yang jelas ini adalah suatu hal yang sangat baik. Pertukaran ahli bidang, mahasiswa, dan staf dalam upaya meningkatkan kualitas masing-masing. Dengan kelebihannya masing-masing, pungkas Prof. Nasih.ifw

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU