Ekonomi, Memaksa China untuk Terima Tawaran Trump

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 21 Nov 2019 15:32 WIB

Ekonomi, Memaksa China untuk Terima Tawaran Trump

SURABAYAPAGI.COM,Beijing Di rumorkan tengah alami pelemahan ekonomi China diprediksi bakal terima kesepakatan dagang yang di ajukan oleh Donald Trump. Padahal China adalah negara dengan ekonomi terbesar kedua di Dunia. Namun, berdasarkan prediksi Badan Moneter Internasional (IMF) dalam Outlook Ekonomi Dunia Oktober 2019, pertumbuhan diperkirakan melambat menjadi 5,8% pada tahun 2020 akibat perang perdagangan dan meningkatnya tingkat utang China. "Saya menduga pelambatan ekonomi China yang semakin meningkat, ditambah dengan data ketenagakerjaan baru-baru ini yang menunjukkan berlanjutnya kekuatan dalam ekonomi AS, memberikan tekanan besar pada China untuk menyelesaikan lebih cepat daripada ditunda-tunda lagi," jelas Richard Koo, kepala ekonom di Nomura yang berbasis di Tokyo Lembaga Penelitian. Sebelumnya, AS dan China telah sepakat untuk menyelesaikan kesepakatan dagang fase pertama pada awal Oktober. Meski demikian, negosiasi dagang ini sepertinya menemui jalan buntu setelah kedua belah pihak sama-sama menekankan persyaratan inti yang harus dipenuhi. Meski alami perlambatan, Bank sentral China, The Peoples Bank of China, sudah mengambil sejumlah aksiTermasuk di antaranya memangkas dua suku bunga kunci pada pekan ini. Pada Rabu, misalnya, bank sentral menurunkan suku bunga pinjaman utama, yang menjadi suku bunga acuan negara tersebut, untuk kali pertama dalam empat tahun terakhir. Sehari sebelumnya, PBOC juga memangkas tingkat suku bunga repurchase tujuh harian.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU