Film 'YOWIS BEN' Banyak Dihujat , Ini Jawaban Tegas Bayu Skak

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 15 Feb 2018 11:20 WIB

Film 'YOWIS BEN' Banyak Dihujat , Ini Jawaban Tegas Bayu Skak

Kapanlagi.com - Bayu Skak masuk ke ranah yang cukup baru baginya. Youtuber ini membuat naskah untuk filmnya sendiri yang berjudul YOWIS BEN yang akan tayang pada tanggal 22 Februari 2018 mendatang. Karena dirinya berasal dari Malang, Jawa Timur, maka Bayu menggunakan 90% dialog bahasa Jawa di film ini. Karena konsep film tersebut terbilang tidak umum, jadilah Bayu mendapatkan serangan haters. Banyak yang menyebut dialog orang Jawa adalah dialog TKI, bahkan menyebutkan jika filmnya berpotensi memecah belah bangsa. Lantas, bagaimana pendapatnya mengenai tudingan haters ini?, Bayu mengatakan jika hal tersebut normal, dan malah semakin memacunya untuk membuktikan jika tudingan haters tersebut salah. "Menurut saya itu normal sih. Dan ini adalah sebuah pembuktian. Banyak orang yang meremehkan budaya kami. Misalnya ada drama di TV, yang pakai gombal (kain serbet/lap) kan Wong Jowo. Itu kan dietrek-etrek. Bangsa kami diremehkan. (Kesannya) Orang Jawa ya pembantu. Tapi ini kan kita mencoba sesuatu yang besar, ini pembuktian. Bahwa orang Jawa, cerita yang saya tulis ini bisa tayang di bioskop seluruh Tanah Air, ini pembuktian," ungkapnya. Dirinya juga menyebutkan berbagai hujatan yang diterimanya di media sosial. Mulai dari hujatan kepada dirinya pribadi, hingga olok-olokan kepada seluruh bangsa Jawa. Wah banyak sekali ya. Kalau misalnya kalian bilang ke saya, saya goblok, saya oon itu nggak masalah, saya sering seperti itu. Tapi kalau bilangnya, di komen-komen (sosial media) yang bikin sakit hati itu, 'Jawa goblok nih', kan itu berarti seluruh orang Jawa kalian olok-olok. Jangan digituin dong," tutupnya. (kl/cr)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU