Gubernur Jawa Timur Sidak Pabrik Pembuat Masker di Jombang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 18 Mar 2020 19:11 WIB

Gubernur Jawa Timur Sidak Pabrik Pembuat Masker di Jombang

SURABAYAPAGI.COM, Jombang - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa melakukan sidak di pabrik PT Jayamas Medica Industri, Jalan Raya Ahmad Yani, Karangwinongan, Mojoagung, Jombang. Pabrik tersebut memproduksi masker dan alat perlindungan diri (APD). Dan dalam sidak tersebut untuk memastikan, bahwa masker, APD dan hand sanitizer ada barangnya. Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa mengatakan, tetapi bahwa tidak berarti barang itu tidak ada. Maka pihaknya ingin memastikan dari produksi Pabrik Jaya Mas ini. "Tadi saya sudah meminta untuk kuota khusus Jatim, kita akan mereport ke pemerintah pusat bahwa apa yang kita dapatkan kuota dari produksi pabrik ini supaya terkonfirmasi," katanya, kepada jurnalis, Rabu (18/3/2020). Khofifah memaparkan, karena tentunya yang butuh bukan hanya Jatim, namun juga di berbagai daerah-daerah lainnya juga butuh. Jadi juga harus berbagi dengan kebutuhan untuk pemenuhan di daerah-daerah yang lain. "Untuk kuota permintaan biar dihitung, nanti ya. Distribusi itu untuk kebutuhan APD untuk rumah sakit. Kemudian untuk masker, selain rumah sakit kita akan membagi kepada mereka-mereka yang bukan karena Covid-19, tapi butuh perlindungan diri," paparnya. Misalnya, lanjut Khofifah, sepeti rmereka driver online. Pada posisi-posisi itu, tim dari BPBD juga akan melakukan beberapa treatment, misalnya ingin para sopir ojek dipastikan yang biasanya pakai jaket untuk disemprot. "Jadi komposisinya, ketika mereka membonceng penumpang, maka yang dibonceng juga sama-sama amannya. Kemudian ada thermal gun, mereka saya rasa bisa dipastikan bahwa mereka dalam keadaan sehat," ujarnya. Lebih lanjut Khofifah menjelaskan, mereka para sopir ojek ini kan juga butuh masker misalnya. Jadi selain untuk yang sakit, untuk tim yang melayani di rumah sakit, tim pelayanan medik, maka juga untuk sopir-sopir ojek. "Kita juga sudah melakukan pembagian hand spoon, supaya mereka yang menjual makanan itu tangannya juga bisa semua terlindungi lah. Kira-kira begitu ya," jelasnya. Kemudian, Khofifah mengungkapkan, bahwa banyak perusahaan di Jawa Timur. Perusahaan ini juga akan memenuhi daerah-daerah yang lain. Jadi, saya rasa bisa dikirim tiap hari. "Tidak harus hari ini kemudian untuk bisa satu bulan kedepan gitu, saya rasa ndak. Produksinya cukup besar. Kalau hari ini untuk masker 250 ribu per hari, sedang untuk baju APD 1000 per hari. Jadi cukup untuk berbagi," ungkapnya. Untuk bahan baku, menurut Khofifiah ada bagian yang diimpor. Tapi itu yang sudah tergaransi. "Berarti ini cukup untuk bisa melakukan produksi dalam beberapa waktu yang akan datang," pungkasnya.(suf)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU