Gus Rudi Dukung Gus Ipul, Gus Abid Netral

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 14 Feb 2018 09:40 WIB

Gus Rudi Dukung Gus Ipul, Gus Abid Netral

SURABAYAPAGI.com Pemilihan Gubernur Jawa Timur tidak cuma berdampak pada pecahnya kyai-kyai PWNU yang sudah diseret ke ranah politik oleh salah satu calon gubernur. Perpecahan juga melanda generasi muda NU yang tergabung dalam Pengurus PW Ansor Jawa Timur. Pemicunya adalah Ketua PW Ansor Jawa Timur Rudi Tri Wahid yang secara terang-terangan mendukung dan menjadi tim sukses di pasangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur. Bahkan saat acara pengundian nomer urut pilgub Jatim di Hotel Mercure kemarin (13/2), Rudi terlihat bergabung di barisan pendukung Gus Ipul-Puti dengan menggunakan uniform yang mirip seragam Ansor. Sikap itu tidak sama dengan Sekretaris PW Ansor Jatim Moch Abid Umar Faruq. Ia cenderung netral dan tunduk pada hasil Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengurus Pusat (PP) GP Ansor yang digelar pada 15 Januari 2018 lalu. "Keputusan Rakornas PP, Ansor tidak diperkenankan dukung mendukung pasangan calon. Ini sesuai dengan khittah NU, tidak ada mendukung Pilpres, Pilkada, Pilgub dan sebagainya," kata pria yang akrab disapa Gus Abid. Kendati demikian, lanjut Gus Abid, PW GP Ansor Jatim tetap memberi kebebasan kepada seluruh pengurus dan kader untuk menyalurkan aspirasi politiknya secara individu asal tidak mencatut organisasi untuk kepentingan politik pribadi. Bahkan, Gus Abid menegaskan, kalau PW GP Ansor Jatim siap menerima silahturami dari seluruh pasangan calon. Terlebih, dua calon yang maju di Pilgub Jatim, yakni Khofifah Indar Parawansa dan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) sama-sama kader terbaik NU. "Kita terima semua, Bu Khofifah maupun Gus Ipul kita tidak akan menolak, kita bebas," pungkasnya. Kader Ansor lainnya, Muslich Hasyim mengatakan, netralitas Sekretaris PW GP Ansor Gus Abid sangat tepat disampaikan disaat Pilgub Jatim sedang berlangsung. Keberanian seperti inilah dibutuhkan bagi kader Muda NU yang kedepan akan menggantikan senior-seniornya, terang Muslich. Sebaliknya, sebagai mantan pengurus PW Ansor Jawa TImur, Muslich sangat menyayangkan keberadaan Ketua PW Ansor Jawa Timur Rudi Tri Wahid yang ikut menghantar Cagub Saifullah Yusuf - Puti Guntur pada acara Pengundian nomor urut dengan memakai baju uniform GP Ansor. Ironisnya, itu lakukan secara terang-terangan, itu menunjukkan bahwa ketua PW GP Ansor Jatim merendahkan marwah organisasi GP Ansor dan tidak mematuhi hasil Rakornas PP GP Ansor, pungkasnya. Sayangnya, Ketua Ansor Jatim Rudi Tri Wahid saat dikonfirmasi tentang hal ini enggan memberikan jawaban. Dikonfirmasi melalui pesan pendek Whatsapp hanya dibaca tapi tidak dibalas. rko

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU