Ini Impian Masa Kecil Mohamed Salah

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 09 Jan 2019 10:59 WIB

Ini Impian Masa Kecil Mohamed Salah

SURABAYAPAGI.com - Bintang Liverpool Mohamed Salah kembali terpilih menjadi pemain terbaik Afrika untuk kedua kalinya. Salah mengalahkan Sadio Mane dan Pierre Emerick yang juga jadi pesaingnya tahun lalu. Salah mengaku sangat bangga dengan penghargaan ini karena merupakan impiannya sejak kecil. "Saya sangat bangga. Saat masih kecil, saya ingin memenangkan ini suatu hari. Sekarang itu terwujud," kata Salah, dikutip dari The Guardian, Rabu (9/1). Pemain 26 tahun itu mendedikasikan trofi ini buat keluarga, rekan-rekan satu tim di Liverpool dan timnas Mesir dan untuk warga Mesir secara umumnya. Salah berhak atas penghargaan pemain terbaik Afrika karena tampil apik bersama The Reds dan Mesir sepanjang 2018 lalu. Salah membawa Liverpool menjadi runner up Liga Champions. Salah juga merebut gelar top skorer Liga Primer Inggris. Total, pemain berambut kribo itu melesakkan 44 gol buat Liverpool musim lalu. Kemudian, Salah juga menjadi aktor penting yang meloloskan Mesir ke putaran final Piala Dunia. Musim ini ketajaman Salah tidak berkurang. Salah sudah mencetak 13 gol yang membantu The Reds bertahan di puncak klasemen. Penganugerahan gelar pemain terbaik Afrika tahun ini diadakan di Dakar, Senegal. Penyerahan gelar diberikan oleh legenda Liberia yang kini menjabat Presiden Liberia George Weah. Pemenang kedua ialah Sadio Mane yang juga tampil bagus bersama Salah untuk Liverpool. Pemenang ketiga ditempati Aubameyang yang baru bergabung dengan Arsenal sejak pertengahan musim lalu. Pemilihan pemain terbaik Afrika berdasarkan voting oleh Direktur Teknik dan Pelatih Kepala dari 56 negara yang termasuk ke dalam Federasi Sepak Bola Afrika. rk

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU