Kerahkan Polisi Perbaiki Puluhan Rumah Rusak Diterjang Angin Kencang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 04 Feb 2019 09:10 WIB

Kerahkan Polisi Perbaiki Puluhan Rumah Rusak Diterjang Angin Kencang

SURABAYAPAGI.com - Bencana angin kencang mengakibatkan puluhan rumah di Sedati rusak. Untuk memperbaiki rumah rusak, sejumlah anggota Polsek Sedati dikerahkan untuk membantu melakukan perbaikan sejumlah rumah warga yang menjadi korban angin kencang, Minggu (3/2/2019). Selain anggota kepolisian, personil TNI dan sejumlah warga juga ikut kerjabakti secara bersama-sama. Mereka membantu membersihkan puing-puing reruntuhan dan membantu memperbaiki atap rumah yang rusak. Untuk sementara, beberapa atap rumah warga yang kena angin, dikasih terpal, supaya ketika ada hujan turun rumah tetap bisa dihuni oleh pemiliknya, kata Kapolsek Sedati AKP I Gusti Made Merta. I Gusti menyebutkan, ada puluhan rumah rusak akibat puting beliung yang menerjang Sedati, Sabtu (2/2/2019). Terhitung ada 92 rumah yang menjadi korban. Ada yang rusak parah dan ada rusak ringan. Semua kerusakan terjadi di bagian atap, terangnya. Rumah warga yang kena angin di Desa Kwangsan ada 27 unit, Desa Pepe ada 60 rumah rusak ringan dan 3 rusak berat, di Gesik Cemandi ada 3 rumah rusak ringan, dan di Desa Cemandi ada 2 rumah rusak ringan. Dalam upaya ini, kami bersama BPBD, Koramil, Kecamatan, dan warga ikut membantu membersihkan puing reruntuhan, serta memasang terpal di atap rumah yang rusak berat, jelasnya. Selain di Sedati, angin kencang yang datang bersamaan hujan deras, Sabtu kemarin juga mengakibatkan sejumlah rumah di Kecamatan Buduran, rusak. Yakni di Desa Sawohan, yang terhitung ada delapan rumah rusak. Serta di Desa Damarsih, Kecamatan Buduran, ada sekitar 32 rumah menjadi korban. Termasuk Kantor Unit Pembantu Puskesmas dan SMP Wachid Hasyim yang atapnya mengalami kerusakan. sg

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU