Kondisi Cagar Budaya di Gresik Memprihatinkan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 15 Des 2019 20:03 WIB

Kondisi Cagar Budaya di Gresik Memprihatinkan

SURABAYAPAGI.com, Gresik- Deretan rumah kuno yang berada di Kabupaten Gresik dalam kondisi memprihatinkan. Pasalnya, tata kelola yang terjadi di daerah tersebut dinilai kurang maksimal. Tak hanya rumah kuno saja, banyak bangunan yang bernilai sejarah terkesan terbengkalai dan tak terawat. Contohnya saja seperti bangunan tua yang berada di Jalan HOS Cokroaminoto dan kampung Kemasan yang berada di pusat Kota Gresik. Selain rumah dan bangunan kuno, situs bersejarah lain juga seakan Pemerhati Sejarah Gresik Oemar Zainuddin mengungkapkan, jika pemerintah daerah harus serius mengelola cagar budaya. Caranya maka banyak bangunan dan rumah tua harus direvitalisasi. "Setiap kampung di wilayah Gresik kota sampai di Karangpoh ada bangunan tua dan sebenarnya masuk kriteria cagar budaya. Di lorong kecilpun masih ada," ujarnya. Seperti di Kampung Kemasan. Di sana banyak rumah kuno yang berusia ratusan tahun dan bersejarah baik bentuk bangunan maupun arsitektur yang unik. Lalu di Jalan HOS Cokroaminoto, yang dahulu bernama Jalan Garling (Arsitek Belanda) merupakan jalan terpendek di dunia yang dahulu merupakan pusat pertokoan serta tempat penginapan atau hotel. "Jika mau serius seharusnya didata, kemudian direvitalisasi. Agar bangunan kuno seperti rumah dan lain sebagainya terawat dengan baik," ungkapnya. Sementara itu, Wakil Ketua Komisi II DPRD Gresik (Bidang Pendapatan dan Pariwisata) M Syahrul Munir menambahkan, Pemkab Gresik harus peka dan bisa memanfaatkan cagar budaya menjadi destinasi pariwisata. Selain di Gresik kota, di beberapa kecamatan lainnya juga banyak situs sejarah terbengkalai dan tak terawat. "Informasinya, sudah ada pendataan bangunan kuno beberapa tahun lalu namun hingga saat ini kok belum ada langkah tindak lanjut dari pemerintah," pungkasnya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU