Konser Tembang Persada sang Tritunggal, Sukses Buat Penonton Bernostalgia

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 15 Feb 2019 16:28 WIB

Konser Tembang Persada sang Tritunggal, Sukses Buat Penonton Bernostalgia

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Konser sentuhan cinta Tembang Persada Sang Tritunggal sukses digelar di Surabaya. Bertempat di Grand City Ballrom, konser yang menyuguhkan karya-karya Tritunggal, alias Erros, Chrisye dan Yockie, ini diisi oleh sederet penyanyi terkenal seperti, Harvey Malaiholo, Wizzy, Trisouls, Bonita dan Marcell Siahaan. Dibuka oleh Marcell Siahaan salah satu solois terkenal dengan suara indahnya, menyanyikan lagu Marlina sukses membuat penonton bernostalgia dan bernyanyi bersama. Lagu yang dinyanyikan oleh Crisye yang dirilis tahun 1980. Setelah sukses membawa penonton berdendang bersama dengan lagu Marlina, penonton dikejutkan oleh penampilan drum Marcel sambil manyanyikan lagu Anak Jalanan , suasana semakin meriah dengan pertunjukan drum dari Marcel. Saya sangat senang excited sekali dan merasa bersyukur bias menjadi sala satu bagian diantara musisi yang menampilkan karya Tritunggal, Ujar Marcell di sela-sela penampilannya. Marcel mengaku bahwa karya-karya dari Chrisye, Yockie dan Erros sangat menginspirasinya. Lagu selanjutnya ia bawakan bersama Bonita, suasanya malam Valentine beruba sangat romantis dengan alunan lagu Sayang, lagu duet Chrisye dan Hetty Koes Endang. Suasana semakin riuh dengan kemunculan Trisouls membawakan lagu Berita Ironiyang diiringi oleh penari latar yang menggunakan kostum baju tidur dan membawa gayung. Bagi musisi Trisouls karya-karya dari Chrisye, Erros dan Yockie menjadi panutan bagi mereka, dan membuat mereka lebih bebas berkarya. Salah satu penampilan yang ditunggu-tunggu yakni penampilan dari Harvey Malaiholo, tampil dengan setelan baju serba putih, Harvey membawakan lagu Hening. Harvey mengaku selama 45 tahun karirnya di dunia permusikan baru kali ini ia membawakan lagu dari Chrisye. Menuju penghujung acara, Wizy tampil memukau penonton membawakan lagu-lagu karya Erros, Chrisye dan Yockie. Di penutup acara semua pengisi acara bernyayi bersama membawakan lagu harmoni. Salah satu moment special di akhir acara dengan datangnya 2 anak dari Alm.Chrisye yang ikut serta menyanyikan lagu beserta pengisi acara lainnya diatas panggung.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU