Minggu Depan APK Pilgub Baru Akan Dipasang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 26 Mar 2018 18:51 WIB

Minggu Depan APK Pilgub Baru Akan Dipasang

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Meski masa kampanye calon gubernur dan wakil gubernur sudah berjalan sebulan lebih, Alat Peraga Kampanye (APK) dari KPU lamongan, baru akan dipasang pada Minggu depan, setelah disetujuhi oleh tim kampanye masing-masing dalam rapat koordinasi Approval, di Kantor KPU setempat Senin (26/3/2018). Komisioner KPU Lamongan divisi SDM dan Parmas, MH. Fatkhur Rohman memastikan, kalau alat Peraga Kampanye Pilgub telah siap cetak dan dipasang di titik yang sudah di tentukan dengan meminta koordinasi dengan tim kampanye melalui rapat koordinasi approval. "Spesimen yang dicetak sudah sesuai dengan kriteria yang ditentukan, antara softcopy design APK dengan hardcopy specimen yang dibuat oleh pihak penyedia," terangnya. Tim kampanye, lanjut Fathkur, sependapat dan menyerahkan pemasangan APK dari KPU kepada tim kampanye dilaksanakan di tingkat kabupaten untuk kemudian diteruskan ke bawah. Penandatangan spesimen APK baik Baliho, Umbul-umbul dan Spanduk, ungkap Fathkur, dilakukan oleh tim kampanye paslon nomor urut 1 dan 2. "Penandatanganan dilakukan oleh tim kampanye masing-masing kandidat dan juga disaksikan oleh Panwaslu Lamongan, dan akan dilanjut proses cetak, dan minggu depan pemasangan Baliho yg diteruskan dg pemasangan umbul-umbul dan spanduk," tegasnya. Sementara, Panwaslu Lamongan melalui Ketuanya, Toni Wijaya mengungkapkan belum terpasangnya Alat Peraga Kampanye (APK) Pilgub Jatim mendapat perhatian serius Panitia Pengawas Pemilu Panwaslu) Lamongan. Panwaslu khawatir belum adanya alat peraga ini akan pengaruhi tingkat kedatangan pemilih saat hari H Pilgub. "Kami khawatir kondisi ini akan mempengaruhi angka partisipasi masyarakat untuk datang ke tempat pemungutan suara untuk menunaikan hak politiknya," kata Ketua Panwaslu Lamongan, Toni Wijaya.jir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU