Minibus Avanza Ringsek Ditabrak Kereta di Perlintasan Tanpa Palang di Pemal

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 02 Des 2019 09:39 WIB

Minibus Avanza Ringsek Ditabrak Kereta di Perlintasan Tanpa Palang di Pemal

SURABAYAPAGI.COM, Pemalang Perlintasan kereta tanpa palang pintu kembali memakan korban. Sebuah mobil Avanza rusak parah setelah tertabrak KA Menoreh saat melintas di perlintasan pintu jalur double track di Cibiyuk, Ampelgading, Pemalang. Dalam peristiwa itu dua orang dilaporkan meninggal dunia seketika. Identitas kedua korban meninggal bernama Sunyoto (50) pengemudi mobil Avanza, warga desa Widodaren, kecamatan Petarukan, Pemalang. Sedangkan yang satunya bernama Muniru Jawadul Mughits (27) warga Krogen, kecamatan Brati, kabupaten Grobogan. Ia merupakan penumpang mobil Avanza. Kasatlantas Polres Pemalang, AKP Harman Rumenegge Sitorus, mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di jalur perlintasan tanpa palang pintu. "Di jalur double track tanpa palang pintu. Dua orang meninggal dunia," jelasnya. AKP Harman menjelaskan, kecelakaan tersebut melibatkan KA Menoreh dengan nomer Loco CC 203 9808 (Jakarta - Semarang) dengan masinis Toip Trihanto (43) dari Depo Semarang, dengan KBM Toyota Avanza Nopol B-1361-BIH, pada Senin pukul 00.30 WIB. "Awalnya mobil yang dikemudikan oleh korban melaju dari arah selatan. Diduga kurang waspada, saat melintasi jalur double track, kendaraan korban tertabrak kereta," Kata Kasatlantas Polres Pemalang. Diduga pengemudi mobil tidak mendengar peringatan datangnya kereta. Karena jarak yang semakin dekat, tabrakan antara mobil dan kereta tidak bisa dihindari lagi. "Pengemudi dan penumpang KBM Toyota Avanza meninggal di lokasi kejadian," jelasnya. AKP Harman mangatakan, kejadian tabrakan di lokasi tersebut dalam satu semester terakhir terjadi lebih dari sekali dan 3 nyawa telah menjadi korban. Peristiwa terakhir sebuah truk box yang tertabrak kereta di lokasi yang sama, akibatnya pengemudi meninggal dunia.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU