Pedagang PGS Senasib dengan Pedagang Pasar Kapasan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 05 Apr 2020 22:44 WIB

Pedagang PGS Senasib dengan Pedagang Pasar Kapasan

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya -Pergolakan atas penutupan pasar di Surabaya, tidak hanya dialami pedagang Pasar Kapasan saja. Pada periode yang sama, pedagang PGS (Pusat Grosir Surabaya) juga bergejolak. Ini setelah ada surat pemberitahuan dari manajemen PGS untuk melakukan penutupan pasar mulai tanggal 5 April hingga waktu yang belum di tentukan. Sanjaya Chandra selaku perwakilan managemen PGS membenarkan, penutupan PGS setelah pihaknya menerima surat pemberitahuan dari Dinas Kesehatan Kota Surabaya. PGS diinstruksikan oleh Pemerintah Kota untuk menutup sementara PGS dan menunggu langkah Pemerintah Kota kedepannya. "Kita kemarin ada pertemuan dengan pihak Pemerintah Kota, kita dipanggil disana dan kemudian di instruksikan untuk menutup PGS begitu. Jadi kita lakukan sesuai instruksinya Pemerintah Kota, kalau di tutup sampai kapan itu maksimal 14 hari sesuai dengan yang di lakukan di Pasar Kapasan juga. Tapi kita belum bisa mengetahui, apakah selama 14 hari itu perubahan apa lagi" ungkapnya. Baca selengkapnya dihttp://epaper.surabayapagi.com/ Temui juga Surabaya Pagi di instagram https://www.instagram.com/harian.surabayapagi/?hl=id Dan juga di facebook Surabaya Pagihttps://www.facebook.com/SurabayaPagi/

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU