Home / SGML : Era Now Sebagai Pelayan ASN Harus Kuasai Teknologi

Pemkab Lamongan Angkat 29 Penyuluh Jadi PNS

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 03 Agu 2018 09:29 WIB

Pemkab Lamongan Angkat 29 Penyuluh Jadi PNS

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Perkembangan teknologi yang kian cepat saat ini harus disikapi serius oleh para pengabdi negara, dengan ikut lari cepat dan menguasai teknologi, karena paratur sipil negara (ASN) itu sebagai pelayan, bukan dilayani sehingga harus menguasi teknologi di zaman now ini. Penegasan itu disampaikan oleh Bupati Lamongan, H Fadeli saat melantik dan mengambil sumpah 110 Aparatur Sipil Negara (ASN), di Pendopo Lokatantra setempat Kamis (2/8/2018). Disebutkan olehnya, sudah tidak zamannya lagi seorang ASN tidak menguasi teknologi terkini, karena ASN itu pelayan bukan untuk dilayani, sehingga ASN selain disiplin juga harus pekerja keras dan menjadi ahli dibidangnya. Bekerja keras dan berinovasi menurut Bupati Fadeli adalah bentuk rasa syukur. Apalagi ASN yang baru saja diambil sumpahnya terutama berasal dari dua perangkat daerah bidang andalan dari Kabupaten Lamongan. Yakni Dinas Kesehatan dan Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan. **foto** Bupati Fadeli memberikan selamat kepada ASN yang baru dilantiknya. Ini adalah perjuangan panjang, Anda patut bersyukur. Ungkapkan rasa syukur itu salah satunya bisa dilakukan dengan kerja keras," tegasnya. Terutama berharap agar mereka meningkatkan kemampuan dibidang teknologi. "Karena sekarang ini adalah jaman now, jika tidak berlari maka akan tertinggal dengan sendirinya, pintanya. Apalagi lanjut Fadeli, Kabupaten Lamongan sudah memiliki 72 aplikasi untuk menunjang kinerja Pemerintahan. Bahkan untuk memperoleh Tambahan Perbaikan Penghasilan (TPP), PNS harus melaporkan kinerjanya melalui aplikasi e-performance. Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Ismunawan, terdiri dari 78 tenaga bidan dan 29 tenaga penyuluh pertanian. Sementara sisanya, sebanyak 3 PNS adalah Purna Praja IPDN yang telah menerima Surat Keputusan dari Gubernur Jawa Timur. jir

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU