Penasaran Soal Pengolahan Limbah B3, DPRD Provinsi Sumut Kunjungi PT PRIA

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 29 Feb 2020 08:40 WIB

Penasaran Soal Pengolahan Limbah B3, DPRD Provinsi Sumut Kunjungi PT PRIA

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto -  Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) melakukan kunjungan kerja  ke PT. Putra Restu Ibu Abadi (PT PRIA) di Desa Lakardowo, Kecamatan jetis, Kabupaten Mojokerto, Jumat (28/2/2020). Rombongan wakil rakyat ini didampingi Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Sumut dan Kawasan Industri Medan (KIM). Kunker anggota legislatif ini bertujuan untuk menimba ilmu terkait proses pengolahan limbah B3. Tak hanya itu, mereka juga mempelajari kiat sukses PT PRIA dalam mengolah manajemen dan operasionalnya sehingga menjadi perusahaan pengolah limbah B3 terbesar se Jawa Timur. Rombongan berjumlah 24 orang tersebut diterima langsung oleh Direktur PT PRIA, Hj. Luluk Wara Hidayati didampingi Manager Plant, Mujiono dan Arinta F. Yasa, Kepala Bagian QHSE PT. Putra Restu Ibu Abadi. Baskami Ginting, Ketua DPRD Provinsi Sumut mengatakan ada beberapa hal yang ingin diketahui oleh rombongannya terkait perusahaan pengolah limbah ini. Diantaranya, soal gambaran umum tentang PT PRIA. "Kita ingin tahu secara langsung tentang bagaimana sistem pengelolahan limbah B3 yang telah berjalan serta regulasi apa saja yang dimiliki oleh PT PRIA terhadap sistem yang sudah berjalan tersebut," ujarnya. Tak hanya itu, Politisi PDIP ini juga menanyakan terkait koordinasi dan monitoring oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Daerah sekitarnya yang sangat berjalan efektif.  "Kita tergelitik ingin tahu tentang bagaimana mekanisme kerjasama PT PRIA sebagai perusahaan pengelola limbah B3 dengan perusahaan-perusahaan penghasil limbah B3. Dan termasuk jenis limbah B3 apa saja yang dikelola di perusahaan ini," ujarnya. Menjawab pertanyaan itu, manajemen PT PRIA lantas memberi wawasan  dengan memutar video company profile perusahaan berdurasi 15 menit.  "Benar-benar ide yang brilliant owner dan penggagas usaha yang berorientasi lingkungan ini, karena mampu mengikuti arah perkembangan industri yang semakin maju dengan pesat, ujar salah satu peserta rombongan. **foto** Selanjutnya, Arinta F. Yasa, Kabag QHSE  juga turut memberikan induction kepada para peserta rombongan tentang beberapa standard system di PT. Putra Restu Ibu Abadi. Mulai dari  ISO 9001:2015 tentang Quality Management System, ISO 14001:2015 tentang Environmental Management System, OHSAS 18001:2007 tentang Safety Management System dan System SMK3 di PT. Putra Restu Ibu Abadi.  Saat ini sedang tidak ada latihan atau simulasi kondisi darurat dan kondisi alam sehingga plant dalam keadaan aman. Jika terdengar bunyi tanda bahaya, maka kita tidak perlu panik karena team kami akan selalu mendampingi selama masa kunjungan di plant ini. Kami ingatkan untuk tidak merokok di tempat-tempat yang tidak diizinkan," jelasnya disambut applause peserta rombongan. Setelah mendapat pemaparan singkat, acara dilanjutkan dengan kunjungan tour ke lapangan untuk menyaksikan langsung proses pengolahan limbah-limbah di PT. PRIA.  Dari pengamatan di lokasi, rombongan tampak antusias mengikuti tour ini hingga menyebar ke beberapa tempat produksi dan pengolahan limbah. Team dipimpin langsung oleh Manager Plant Mujiono. Beberapa proses pengolah dan pemanfaatan disaksikan dengan teliti. Pekerjaan disini kebanyakan masih padat karya dengan pekerja mayoritas dari warga sekitar. Ini memang menjadi point plus bagi kita mengingat saat ini perusahaan kami sudah menggunakan teknologi tinggi dengan level industri 4.0," terang Muji. Puas mendapat pemaparan dan survey lokasi, rombongan kemudian melakukan sesi foto bersama dan ramah tamah. Dan kemudian pada pukul 16.30 WIB, rombongan kembali ke Surabaya sebagai titik tolak keberangkatan mereka ke PT PRIA. dwi

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU