Perkuat Lini Belakang, Madrid Tumbalkan Odriozola

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 28 Okt 2019 16:46 WIB

Perkuat Lini Belakang, Madrid Tumbalkan Odriozola

SURABAYAPAGI.com - Masih kurang puas dengan kekuatan di lini belakang, Real Madrid akan lekukan perburuan pemain untuk menambah performa lini tersebut pada bursa transfer Januari 2020. Padahal sebelumnya, Real Madrid telah memborong Eder Militao yang berposisi sebagai bek tengah dan Ferland Mendy yang berposisi sebagai bek kiri untuk perkuat lini belakang. Namun upaya mereka memperkuat sektor tersebut nampak masih akan terus berlanjut dalam waktu dekat. Saat ini tim asuhan Zinedine Zidane itu dikabarkan berminat untuk mendatangkan pemain baru dalam posisi bek kanan. Untuk membayar itu, Real Madrid harus memiliki uang saku tambahan. Rencanannya, Real Madrid akan tumbalkan Alvaro Odriozola pada bursa transfer musim dingin nanti. Mantan pemain Real Sociedad itu dianggap tidak memiliki kualitas yang memadai untuk menjadi pilihan utama, maupun pelapis dari Dani Carvajal yang selama ini menjadi pemain inti. Selain itu,Zinedine Zidane telah memutuskan bahwa sang full-back tim nasional Spanyol itu tidaklah cocok dalam rencana permainannya. Odriozola sendiri baru diberi kesempatan tampil sebagai starter empat kali pada musim ini, itupun karena Carvajal diganggu oleh masalah cedera dalam beberapa kesempatan, dan dia baru dikartu merah pada kekalahan pekan lalu kontra Real Mallorca. Sang raksasa La Liga sudah berusaha untuk mencari pengganti sebelum menjual mantan bek kananReal Sociedad ini, dengan membidik Davide Calabria dari AC Milan, Lukas Klostermann dari Red Bull Leipzig dan Youcef Atal. Selain ketiga pemain yang masuk dalam incaranReal Madrid saat ini, Zidane juga memiliki keinginan untuk kembali menggunakan Achraf Hakimi. Pemain yang dapat bermain sebagai bek kanan maupun bek kiri itu sudah memasuki musim kedua dalam kontrak peminjamannya denganBorussia Dortmund.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU