Perpindahan RSUD Gambiran 2 Kota Kediri Tak Kunjung Usai, Dewan Bakal Pangg

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 06 Mar 2018 19:31 WIB

Perpindahan RSUD Gambiran 2 Kota Kediri Tak Kunjung Usai, Dewan Bakal Pangg

SURABAYAPAGI.com, Kediri - Komisi C DPRD Kota Kediri ambil sikap akibat molornya perpindahan RSUD Gambiran 2 Kota Kediri. Dalam waktu dekat ini anggota dewan yang membidangi kesehatan tersebut rencananya bakal memanggil pihak manajemen rumah sakit. Anggota Komisi C DPRD Kota Kediri, Yudi Ayubchan mengatakan, keterlambatan perpindahan RSUD Gambiran 2 menjadi dasar bagi kalangan dewan untuk memanggil pihak manajemen rumah sakit. Pemanggilan ini untuk mengetahui penyebab molornya perpindahan dari taget yang dijadwalkan. "Kita pertanyakan disitu terkait dengan beberapa hal, salah satunya tentang molornya perpindahan. Sebab disini pihak RSUD sudah menyatakan siap dalam perpindahan yang dilakukan secara bertahap. Dan nanti kita akan tanya komitmen mereka," ujarnya, Selasa (6/3/2018). Menurutnya, kalangan dewan berharap seluruh fasilitas di RSUD Gambiran 2 itu dapat segera dimanfaatkan sepenuhnya oleh masyarakat. "Selama ini masih sebatas rawat jalan dan untuk rawat inap masih sebagian saja. Memang masih ada kendala dalam perpindahan disana seperti komponen alat yang tidak bisa sembarangan pindah dari gambiran 1 ke gambiran 2," imbuhnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Direktur RSUD Gambiran Kota Kediri, Dr.Fauzan Adima menjelaskan, rencana perpindahan dilakukan secara bertahap dan tidak bisa langsung semuanya dibawa ke RSUD Gambiran 2. "Bertahap dulu, tapi bila Agustus besok sudah siap, untuk boyongannya bisa semua," ujarnya beberapa waktu silam. Menurutnya, jika sudah pindah ke RSUD Gambiran 2 yang ada di Jalan Kapten Tendean otomatis Gambiran 1 yang ada di Jalan Wachid Hasyim akan kosong. Sementara untuk Sumber Daya Manusia (SDM) di RSUD Gambiran 2 tetap memakai yang lama. Diketahui, RSUD Gambiran 2 memiliki dua kali lipat jumlah tempat tidur dari RSUD Gambiran 1. Di gedung baru ini terdapat 550 tempat tidur di berbagai kelas untuk pasien. Sebelumnya di RSUD Gambiran 1 hanya memiliki 280 tempat tidur. Bahkan, RSUD Gambiran 2 ini juga membuka poli baru yakni Poli Psikologi dan Poli Geriatri. Sedangkan untuk bangunan RSUD Gambiran 1, rencanya Pemkot Kediri tetap menjadikan lokasi itu menjadi rumah sakit yang melayani berbagai poli dan stroke center. Can

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU