Ponsel Lipat Jadi Senjata Huawei untuk Saingi Samsung

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 08 Sep 2019 14:59 WIB

Ponsel Lipat Jadi Senjata Huawei untuk Saingi Samsung

SURABAYAPAGI.com - Setelah Huawei vs Amerika, kini Huawei vs Samsung. Persaingan antara dua brand besar dunia ini bukan seperti persaingan yang dialami Huawei dengan AS. Kedua brand besar tersebut bersaing untuk merebut pasar ponsel pintar dengan teknolog-teknologi teranyarnya yang semakin canggih. Brand besar China tengah mengatur strategi untuk meluncurkan ponsel lipatnya yang digadang-gadang sakan menjadi pesaing brand asal Korea Selatan, Samsung. Huawei yang tak mau kalah dengan Samsung yang telah luncurkan ponsel lipat pada 6 September Huawei juga akan meluncurkan ponsel lipatnyaHuawei Mate X bulan depan. Richard Yu, CEO kelompok bisnis konsumen Huawei, mengatakan dalam briefing dengan wartawan di IFA Consumer Electronic Show di Berlin, bahwa ponsel lipat Huawei seri Mate X akan "segera hadir di pasaran, mungkin bulan depan," mengutip CNBC Internasional, Minggu (08/09/2019). Mate X akan tersedia dalam dua versi, menurut laporan TechRadar dari konferensi IFA 2019, dikutip Jumat (6/9/2019). Model pertama meluncur adalahMate X yang ditampilkan pada MWC 2019 pada Februari lalu dengan chipset Kirin 980. "Sejujurnya, awalnya kami ingin menjual Mate X bulan lalu (Agustus 2019). Kami menunda itu. Mungkin bulan depan (Oktober 2019)," kata Kepala Bisnis Konsumen Huawei, Richard Yu. Dengan pembaruan yang Samsung lakukan pada Galaxy Fold sebelum peluncurannya hari ini, Huawei memutuskan untuk melawannya dengan mengeluarkan Mate X versi Kedua yang ditenagai Kirin 990. Kirin 990 memiliki modem 5G di dalamnya, sehingga dapat mendukung jaringan telekomunikasi kelima tersebut. Komponen itu didesain untuk Mate 30 dan P40 pada tahun depan.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU