Remaja Malaysia Tewas Tersetrum Saat Memakai Earphone

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 16 Des 2018 18:18 WIB

Remaja Malaysia Tewas Tersetrum Saat Memakai Earphone

SURABAYAPAGI.com - Mohd Aidi Azzhar Zahrin, pemuda berusia 16 tahun, ditemukan tewas di kediamannya di Kampung Gaing Baru Pedas, Malaysia, Senin (3/12). Jenazah Aidi ditemukan sang ibu dalam kondisi terbaring di lantai sekitar pukul 12.45 siang. Awalnya ia mengira Aidi sedang tidur, tetapi saat disentuh tubuhnya terasa dingin. Anuar Bakri Abdul Salam selaku kepala kepolisian daerah setempat menuturkan, sang ibu merasa curiga karena posisi tubuh Aidi tidak berubah sejak pagi hari. "Saat ibunya di kantor, ia merasa ada yang tidak beres, lalu ia memutuskan untuk pulang dan mengecek kondisi putranya," ungkap Anuar. "Sesampainya di rumah, Aidi masih ada di posisi yang sama sejak ibunya pergi kerja pukul 7.45. Ketika dibangunkan, tubuhnya sudah dingin." "Dari hasil pemeriksaan di RS Tuanku Jaafar disimpulkan bahwa Aidi tewas karena tersetrum," ungkap Anuar. Ini bukan kali pertama terjadi insiden akibat pemakaian ponsel yang sedang diisi ulang baterainya. Masih di Malaysia, pada 2016 lalu, seorang wanita bernama Suhana Mohamad ditemukan tewas setelah menelepon menggunakan ponsel yang sedang diisi ulang. Sama seperti Aidi, Suhana juga tewas karena tersetrum aliran listrik dari charger ponsel. Di London, seorang pria tewas saat sedang berendam di bathtub, karena iPhone miliknya yang sedang diisi ulang jatuh ke dalam bak. Insiden di tahun 2017 ini mirip seperti peristiwa lain yang terjadi di Rusia, 2015 lalu. Wanita 24 tahun bernama Evgenia Sviridenko tewas saat membuka media sosial VKontakte melalui ponsel sambil bersantai di bak mandi. Naasnya, ponsel iPhone yang tengah diisi ulang baterainya itu tidak sengaja kecemplung ke dalam bak dan menyebabkan tubuh Evgenia tersengat aliran listrik. Rangkaian peristiwa ini dapat disebabkan oleh kualitas produk elektronik yang dinilai tidak aman bagi penggunanya. Walau sudah melewati berbagai tahap pengujian, ada saja produk-produk yang cenderung ringkih dan mudah menyebabkan terjadinya konsleting. Namun, di luar faktor kualitas produk, diperlukan kehati-hatian dari para pengguna ponsel. Tidak hanya di Malaysia, Rusia, atau Inggris, insiden ini dapat terjadi di mana saja jika pengguna ponsel sembrono dan tidak berhati-hati saat memakainya. wt

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU