Sehat Itu Bahagia

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 29 Jan 2020 21:06 WIB

Sehat Itu Bahagia

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Menjaga kesehatan memang harus dan perlu, baik lingkungan sekitar maupun dari diri masing-masing. Untuk itulah BKKKS Jawa Timur bersama Yayasan BK3S Jawa Timur menggelar seminar kesehatan dengan tema Sehat Itu Bahagia, di Gedung Sasana Bhakti Tribuana Tungga Dewi, Jl. Raya Tenggilis Gg 10 Surabaya, Rabu (29/1/20). Nuniek Silalahi, M.Pd. sebagai salah satu narasumber dalam seminar ini mengatakan, acara ini mengangkat tentang kesehatan dengan tiga topik berbeda yakni pertama tentang halodoc yaitu cara praktis menggunakan jasa kesehatan, yang kedua tentang self hiling (penyembuhan) dari upaya diri sendiri dan ketiga adalah terapi yoga yaitu metode yoga untuk menyembuhkan penyakit. "Kebetulan tadi waktu seminar, saya banyak membahas tentang self hiling, yaitu upaya penyembuhan dari kita sendiri," katanya. Berbicara tentang kesehatan, Nuniek menjelaskan bahwa sebenarnya kesehatan yang hakiki bisa diperoleh dari tiga elemen yakni dari makanan 5%, olahraga 5%, dan sisanya 90% dari pikiran kita sendiri. Dalam seminar tersebut peserta diajarkan bagaimana cara mengendalikan pikiran agar mampu hidup sehat. Karena semua organ tubuh bisa dikendalikan oleh pikiran kita. Ditanya terkait cara mengendalikan pikiran tersebut, ia mengatakan harus banyak berlatih. Karena tiap manusia punya pikiran sadar dan bawah sadar. Contoh paling gampang dari pikiran sadar adalah melakukan aktifitas sehari-hari, sementar pikiran bawah sadar, dimana 97% mempengaruhi segala aktivitas kita, dan nyatanya masih banyak orang yang belum bisa me-manage nya. Demikian dengan tubuh ini, jika semua masukan seperti yang kita lihat, dengar, dan rasakan diterima tanpa di pilah-pilah, akan menimbulkan penyakit. Maka dengan mengendalikan pikiran ini, akan memperoleh kesembuhan. Ia juga berpesan kepada masyarakat khususnya yang hadir dalam seminar ini bahwa sehat itu bahagia. "Tidak ada gizi terbaik selain bahagia. Jika kita memandang semua orang mempunyai keistimewaan, atau memandang semua peristiwa yang terjadi sebagai pelajaran, dari situlah kita akan bahagia. Dan bahagia membuat kita sehat" pungkas Nuniek.indra

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU