Setiajit Sapa Warga di Car Free Day Tuban

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 13 Okt 2019 11:49 WIB

Setiajit Sapa Warga di Car Free Day Tuban

SURABAYAPAGI.COM, Tuban- Car Free Day di jalan Sunan Kalijogo Kabupaten Tuban kali ini nampak berbeda dari biasanya, terlihat salah satu bakal calon Bupati Tuban, Setiajit berjalan- jalan ditengah kerumunan warga yang turut menikmati suasana pagi hari tanpa polusi. Beberapa kali pria yang masih menjabat sebagai kepala dinas ESDM provinsi Jawa Timur tersebut, nampak menyapa dan berdialog ringan dengan warga yang berjalan- jalan di kegiatan sekali seminggu tersebut. Dalam momen itu pula, kepada surabayapagi.com, Setiajit sempat menceritakan pengalamanya menyelenggarakan Car Free Day saat ia menjabat sebagai Plt. Bupati Jombang. "Dulu, ketika saya menjabat sebagai Plt. Bupati Jombang, saya pernah menyelipkan pameran seni budaya di Car Free Day yang saat itu bertepatan dengan momen hari kebudayaan, dan hasilnya warga Jombang sangat antusias" ungkapnya. Menurutnya, kegiatan Car Free Day yang selalu dihadiri ribuan warga itu, selain momen yang tepat sebagai ajang promosi program Pemerintah kabupaten. Selain itu, juga merupakan wahana yang menarik untuk dimanfaatkan dalam menyelenggarakan pelayanan publik seperti pengurusan dokumen kependudukan sampai dengan pajak kendaraan bermotor (STNK) Apalagi sudah menjadi rahasia umum, jika pengurusan administrasi kependudukan utamanya, selalu memakan waktu yang cukup lama. "Kelihatanya enjoy, ketika warga menunggu selesainya administrasi kependudukan misalnya, sembari nunggu, mereka dapat menyelinginya dengan jalan- jalan bersama keluarga". Sedangkan, untuk menuju pada hal tersebut, Setiajit mengatakan, pembenahan sistem oleh instansi terkait menjadi hal pertama yang harus dikerjakan. "Dengan perbaikan sistem semua itu nanti dapat diwujudkan" pungkasnya.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU