SPE ke-14 Digelar di Surabaya

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 31 Jul 2019 17:46 WIB

SPE ke-14 Digelar di Surabaya

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya- Surabaya Printing Expo (SPE) ke-14 digelar di Surabaya. Pameran terbesar dalam teknologi percetakan di Jawa Timur ini bertaraf internasional yang akan diadakan pada tangga 1-4 Agustus 2019 di Grand City Surabaya. Diikiti lebih dari 110 peserta, baik lokal maupun internasional, menampilkan mesin - mesin percetakan ( Pre Press, Press, Post- Press ), mesin cetak / Offset, cetak digital, cetak tekstil, sablon, jasa cetak dan alat- alat cetak terkini dan penyediaannya serta teknologi percetakan yang mutakhir. Berkolaborasi dengan berbagai organisasi dan asosiasi, para pakar, pengusaha di bidang percetakan berteknologi taraf nasional dan internasional melalui program menarik di pameran nanti. Daud menjelaskan" Bekerjasama dengan Asosiasi dari India dengan tujuan menghadapi perkembangan teknologi printing dan teknologi 3D printing, kami hadir sebagai solusi untuk memberikan pelatihan, pengetahuan dan program - program yang menunjang kemajuan dunia digital di Indonesia" saat press conference pada Rabu (31/07/2019) di Grand City Surabaya. Mughi menambahkan" Saat ini dunia percetakan sangat dinamis terutama offset & digital ( hybrid system) harus melakukan perubahan, terutama secara digital. Di India sudah berhasil menciptakan mesin percetakan sendiri dan rata - rata mesin offset yang ada di Indonesia berasal dari negara tersebut". " Tujuan dari program ini juga selain memberikan pengetahuan juga membina anggota - anggotanya dengan hybrid sistem guna menyikapi persaingan digital dan sebagian besar pangsa pasar Indonesia berada di Jawa Timur. Acara ini merupakan pameran terbesar di Indonesia Bagian Timur" Ungkap Iwan Pameran SPE 2019 diharapkan dapat meningkatkan perkembangan usaha grafika agar dapat meningkatkan industri percetakan di Indonesia, selain itu pameran ini juga diharapkan mampu menjadi ajang pertemuan dengan para pembeli potensial baik lokal maupun mancanegara. Pameran iji juga merupakan suatu peluang yang baik bagi para pengusaha grafika agar lebih termotivasi untuk terus berinovasi dalam menghasilkan produk - produk unggulan dengan mesin berteknologi canggih dan mempunyai daya saing yang tinggi dengan produk - produk luar negeri. noe

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU