SR Group Garap Proyek Investasi Berbasis Syariah Indonesia

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 11 Sep 2019 10:31 WIB

SR Group Garap Proyek Investasi Berbasis Syariah Indonesia

Surabaya, Sebagai negara dengan populasi muslim terbanyak dunia dan potensi ekonomi syariah Indonesia sangat besar. Stern Resources (SR) Group meluncurkan sebuah sistem pembiayaan bernama Syariah Indonesia (SI) LLC di Pondok Pesantren Nurul Khidmah, Tandes, Surabaya, Senin (9/9) malam. Mulai dari para alim ulama, kiai, dan developer, partner SR Group dari berbagai pelosok Tanah Air serta umat hadir dalam acara ini. Mereka turut menjadi saksi lahirnya terobosan layanan inovasi finansial berbasis syariah tersebut. Dengan predikisi memberikan peluang yang sangat tinggi, perusahaan investasi asal Amerika Serikat (AS), Stern Resources (SR) Group, tertarik menggarap ekonomi syariah Indonesia. Hartadinata selaku salah satu pendiri Syariah Indonesia LLC yang juga lulusan Master Finance menuturkan Kami ingin memberikan layanan pembiayaan syariah terbaik dan terbesar sebagai media sharing ekonomi untuk mencapai kesejahteraan bersama. tuturnya Hartadinata menambahkan dalam hal ini perbankan juga akan memberikan kemudahan akses pembiayaan bagi pemilik usaha baik pemula maupun yang sudah berjalan dengan cara bekerjasama secara halal, aman, adil, transparan, akutanble, profitable dengan akad sesuai syariah dengan Aqad Mudarabah atau akad kerjasama bisnis antara dua pihak. Di samping itu, SI juga memberikan manfaat optimal bagi pemegang saham dan masyarakat. Serta menjadi perusahaan manajemen syariah paling inovatif, modern dan terdepan dengan skala internasional. Tahun ini kami akan merealisasikan beberapa proyek-proyek perumahan berbasis syariah di beberapa daerah di Indonesia, tutup pria lulusan Master Finance dari Claremont Mc Cenna sebagai yang merupakan sekolah finance terbaik di Amerika tersebut. Sebelum memutuskan terjun ke pembiayaan syariah, SR terlebih dahulu menggelar riset selama dua tahun. Mereka berharap pasar syariah Indonesia tidak lagi hanya mentok di perbankan, asuransi, atau BPR. Selain itu Country Manager Indonesia SI LLC Soeparmono berujar Mereka berekspansi ke pembiayaan syariah dengan nama Syariah Indonesia (SI) LLC, (9/9). Soeparmono menyatakan bahwa SI LLC punya empat inovasi finansial di sektor ekonomi syariah. Yakni, properti syariah, healthcare syariah (rumah sakit dan klinik), halal tourism (haji dan umrah), dan agrobisnis. Pada tahap awal ini, kami fokus di bidang properti syariah dulu. Kami bisa jadi sarana pendanaan proyek pembangunan di Indonesia yang sedang pesat tuturnya. Sampai akhir 2019, SI LLC bakal merealisasikan 50 pilot project di seluruh Indonesia. Di antaranya, Samarinda, Banjarmasin, Sulawesi Barat, Jawa Barat, dan Jawa Timur. Dari 50 proyek itu, 48 di antaranya berupa perumahan berkategori subsidi. Sasarannya adalah kalangan middle low. Selanjutnya, dua proyek lain adalah healthcare syariah. Terus terang saja, yang mayoritas masuk pilot project kami adalah proyek-proyek rumah subsidi yang developernya mulai loyo. Sebab, kuota fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP) dari perbankan menipis, ujar Soeparmono. Kekurangan FLPP tersebut membuat pengembang semakin tertekan. Tak hanya rugi secara finansial, mereka juga terancam kredibilitasnya. Stern Resources Group menangkap peluang pembiayaan syariah dengan membuka cabang di beberapa kota besar dan kabupaten sebagai kantor perwakilan. Sepak terjang perusahaan raksasa di Amerika tersebut tidak perlu diragukan lagi. Beberapa gedung apartemen dan hotel di New York City, seperti Four Point Hotel, Holiday Inn Hotel dan Westin Hotel telah digarap secara serius oleh perusahaan investasi berskala internasional ini. Byob

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU