Terjatuh dari Lantai 3, Pekerja Tewas Seketika

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 27 Nov 2018 10:23 WIB

Terjatuh dari Lantai 3, Pekerja Tewas Seketika

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Kecelakaan kerja terjadi di sebuah proyek di Jalan Gubeng Kertajaya IX-C No 42 A Surabaya Senin (26/11). Kecelakaan kerja ini mengakibatkan satu pekerja tewas seketika setelah terjatuh dari lantai 3 proyek tersebut. Pekerja yang diketahui bernama Rantijo (48) warga Dusun Krajan A, Desa Curah Kalong Kabupaten Jember ini tewas dengan luka di kepala. Dari informasi yang didapat, Sumianto, salah satu rekan kerja korban mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.30 WIB, awalnya korban sedang membongkar andang (tempat pijakan yang terbuat dari kayu) yang berada di lantai 3. Pada saat membongkar, korban tiba-tiba terpeleset dan tidak bisa menjaga keseimbangan hingga terjatuh ke lantai bawah. "Tadi dia (Randjito,red) pas bongkar andang di lantai 3, tiba-tiba terdengar suara orang jatuh, kayaknya terpeleset itu mas," kata Sudjito, di lokasi kejadian. Di tempat yang sama, Kanit Reskrim Polsek Gubeng, Iptu Joko Soesanto mengatakan korban tewas lantaran mengalami luka di bagian kepala belakang, muka dan dada sebalah kanan. Ketika dilakukan olah TKP, korban kehilangan pijakan pada saat membongkar andang dan hilang keseimbangan hingga terjatuh. "Diduga kuat korban kehilangan pijakan saat membongkar andang. Kami masih selidiki mas. Korban di bawa ke rumah sakit untuk di visum," kata Joko. Selain membawa korban ke rumah sakit, petugas juga memeriksa beberapa saksi diantaranya mandor dan pemilik rumah. "Kami sudah periksa saksi-saksi, dan memang murni ini kecelakaan kerja," tutup Joko. Jmi

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU