Tim Prabowo-Sandi Siapkan Strategi Khusus

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 08 Des 2018 10:25 WIB

Tim Prabowo-Sandi Siapkan Strategi Khusus

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Wakil Direktur Komunikasi dan Media Badan Pemenangan Nasional (BPN) Dhimam Abror menuturkan bahwa pihaknya tengah menyiapkan strategi khusus untuk menaikkan elektabilitas pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto- Sandiaga Uno 100 hari jelang Pilpres 2019. Hal itu ia ungkapkan dalam menanggapi hasil survei Lingkaran Survei Indonesia Denny JA (LSI) yang menunjukkan bahwa selama dua bulan masa kampanye, belum banyak masyarakat mengetahui program yang ditawarkan oleh pasangan Prabowo-Sandiaga. "Kami siapkan jurus-jurus khusus 100 hari menjelang hari H untuk menggenjot elektabilitas yang terus menerus menunjukkan tren naik," ujar Dhimam kepada wartawan, Jumat (7/12). Kendati demikian, Dhimam tidak dapat menyebutkan secara detail mengenai strategi tersebut. Ia hanya menjelaskan tim pemenangan tetap fokus pada isu-isu di sektor ekonomi terutama menyangkut ketersediaan lapangan kerja, harga-harga kebutuhan pokok, kemiskinan dan kesenjangan. Kemudian, BPN juga akan menargetkan masyarakat di kawasan pedesaan (rural area) dan memperkuat konsolidasi di segmen pemilih kelas menengah di daerah perkotaan. Selain itu strategi atau program khusus itu juga disiapkan untuk menyasar kelompok milenial. "Pokoknya dalam program 100 hari ini akan ada kejutan-kejutan," tutup Dhimam. Jk

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU