Usai Salat Subuh, Nenek di Tuban Kaget saat Lihat Rumahnya 'Berubah' karena

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 06 Mar 2018 10:44 WIB

Usai Salat Subuh, Nenek di Tuban Kaget saat Lihat Rumahnya 'Berubah' karena

SURABAYAPAGI.com, TUBAN - Kebakaran terjadi di Dusun Tarakan, Desa Tegalrejo, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, Selasa (6/3/2018), sekira pukul 04.30 WIB. Kebakaran yang menimpa rumah Surti (60) itu akibat obat nyamuk bakar yang ditaruh di atas kasur. Saat ditinggal salat subuh, setiba dari mushola tiba-tiba ia mendapati rumahnya sudah terbakar. Api yang semakin membesar secara perlahan melahap seluruh bangunan, hingga ludes. Kasubag Humas Polres Tuban, Agus Edy Pranoto mengatakan, kebakaran terjadi karena kelalaian. Sebab, sebuah obat nyamuk yang menyala ditaruh di atas kasur. "Surti menaruh obat nyamuk yang masih menyala di atas kasur, mungkin saat itu obat nyamuk jatuh atau bagaimana sehingga membakar rumah," ujarnya kepada wartawan. Petugas yang datang ke lokasi langsung berusaha memadamkan api, bersama tim BPBD. Selain itu petugas juga melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), guna perkembangan penyelidikan lebih lanjut. Dan memeriksa sejumlah saksi, yang nantinya akan dimintai keterangan terkait kebakaran tersebut. "Tidak ada korban jiwa, pemilik rumah juga selamat. Untuk jumlah kerugian ditaksir mencapai Rp 75 juta rupiah," pungkasnya. (cr/sry)

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU