Usung Konsep Modern, ASTON Hadir di Sidoarjo

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 20 Feb 2020 21:55 WIB

Usung Konsep Modern, ASTON Hadir di Sidoarjo

SURABAYA PAGI, Sidoarjo - Melihat potensi serta pertumbuhan kota Sidoarjo yang semakin berkembangan positif dalam bidang perdagangan dan pengembangan pariwisata, dengan bandara internasional dan koneksi langsung ke beberapa pusat bisnis paling terkemuka di Indonesia. Archipelago International, grup manajemen hotel swasta dan independen buka ASTON Sidoarjo City Hotel & Conference Center di Sidoarjo. Lokasi yang tenang jauh dari hiruk pikuk keramaian ditambah akses yang dekat dekan jalan tol dinilai Imam Mustafa selaku General Manager ASTON Sidoarjo menjadi nilai lebih ASTON Sidoarjo. "Terletak di area komersial dan perumahan di Kahuripan Nirwana Regency yang mempunyai suasana yang tenang jauh dari keramaian sehingga cocok untuk tamu yang menginginkan suasana yang tenang. Ditambah dekat dengan Mall dan akses jalan tok yang sangat dekat," ujar Imam. ASTON Sidoarjo City Hotel & Conference Center memiliki 122 kamar, dengan dilengkapi beberapa fasilitas modern, termasuk pusat kebugaran, kolam renang luar ruang, dan restoran bergaya kontemporer. Hotel ini juga menawarkan akses mudah ke jalan tol menuju Surabaya dan Malang. "Kita juga sangat mendukung kegiatan MICE dengan berbagai konfigurasi untuk keperluan rapat. Dari ballroom yang trendi hingga ruang breakout yang lebih kecil, semua ruangan dilengkapi dengan teknologi yang canggih dan bandwidth internet terbesar dibanding hotel manapun di area ini," imbuh Imam. Turut hadir dalam pembukaan, John Flood, President & CEO Archipelago International mengatakan Dengan konsep modern-minimalis, hotel ini adalah tempat yang nyaman dan mencerminkan karakter eklektik khas ASTON di seluruh perjalanan tamu. Kami merasa bangga dan merasa terhormat dapat berkontribusi pada pengembangan kota Sidoarjo yang berkelanjutan, membawa merek hotel kami yang paling populer ke kota yang sedang berkembang ini.

Editor : Redaksi

Tag :

BERITA TERBARU