AC Milan Pesta Megah, Zlatan Ibrahimovic Resmi Hengkang 30 Juni Mendatang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 04 Jun 2023 10:20 WIB

AC Milan Pesta Megah, Zlatan Ibrahimovic Resmi Hengkang 30 Juni Mendatang

i

Zlatan Ibrahimovic. SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Pemain handal AC Milan, Zlatan Ibrahimovic akhirnya resmi dinyatakan hengkang dari San Siro ketika jendela bursa transfer musim panas dibuka. Dirinya tidak akan memperpanjang kontraknya dengan AC Milan. Hal itu diungkapkan Milan pada Sabtu, 3 Juni 2023.

Diketahui, menurut laporan Fabrizio Romano di akun media sosial Twitter resminya, Zlatan Ibrahimovic akan meninggalkan AC Milan pada 30 Juni 2023. Pemain 41 tahun itu sebelumnya bergabung pada 2020 dan berhasil mempersembahkan Scudeto ke San Siro.

Baca Juga: Arsenal Ketemu Bayern, Madrid Hadapi City

Performa Ibrahimovic di Milan menukik usai berkutat dengan cedera. Dirinya hanya tampil 4 kali musim ini dengan total 144 menit di lapangan. Hal tersebut tidak terlepas dari komplikasi cedera yang dialami oleh Zlatan Ibrahimovic, yakni lutut, betis, hingga hamstring. 

Terlebih lagi, usia dari Ibrahimovic telah berada di angka 41 tahun. Sehingga, akan sulit baginya untuk mengikuti tempo permainan cepat AC Milan. 

Kondisi kesehatan Ibrahimovic itulah yang pada akhirnya membuat Milan tak memperpanjang kontraknya. Ibracadabra juga akan berpisah dengan para penggemar di San Siro usai laga Milan vs Hellas Verona.

Baca Juga: Menang Perdana, Bajul Ijo Catat Rekor Gol Tercepat

AC Milan diyakini akan menyiapkan pesta perpisahan yang megah untuk Zlatan Ibrahimovic menjelang dibukanya jendela bursa transfer musim panas. Keadaan itu tidak terlepas dari sumbangsih yang diberikan oleh pemain kelahiran Malmo pada 3 Oktober 1981 tersebut untuk AC Milan.

"AC Milan akan mengadakan perpisahan kepada Zlatan Ibrahimovic dengan upacara singkat yang melibatkan seluruh penonton," kata juru bicara klub yang tidak disebutkan namanya, dikutip Minggu (04/06/2023).

Baca Juga: Akhirnya Bajul Ijo Bisa Menang atas Klub Radja Nainggolan

Zlatan Ibrahimovic sejauh ini berkontribusi untuk AC Milan dengan menyumbangkan 93 gol dan 35 assist dari 163 laga yang dilakoni di semua ajang. 

Selain itu, Ibrahimovic berhasil mempersembahkan 2 trofi Liga Italia (2010-2011 dan 2021-2022), serta Piala Super Italia 2011-2012. 

Kini, Milan mulai mencari pengganti Ibrahimovic untuk musim depan. Salah satu yang menjadi incaran yakni striker Bologna, Marko Arnautovic. dsy/sdc/tmp/ids

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU