ASEAN Para Games 2022 Resmi Dibuka Wapres Ma'ruf Amin

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 31 Jul 2022 10:21 WIB

ASEAN Para Games 2022 Resmi Dibuka Wapres Ma'ruf Amin

i

ASEAN Para Games 2022

SURABAYAPAGI.COM, Solo - Opening ceremony atau upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022 digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (30/7/2022) malam WIB. ASEAN Para Games 2022 resmi dibuka oleh Wakil Presiden Indonesia, K.H. Ma'ruf Amin.

 Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin diketahui bertolak menuju Solo, Jawa Tengah dengan Ibu Wury Ma’ruf Amin dan rombongan terbatas menggunakan Pesawat Boeing 737- 400 TNI AU, dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta. Pesawat tersebut lepas landas menuju Pangkalan Udara TNI AU Adi Soemarmo, Kabupaten Boyolali, Provinsi Jawa Tengah pada pukul 16.30 WIB.

Baca Juga: Wapres Yakin PDIP Terus Cetak Pemimpin Transformatif

 Pembukaan opening ceremony diawali dengan berbagai hiburan dari seniman lokal Kota Solo. Setelah grup musik humor asli Solo, Pecas Ndahe tampil pada pre-show, acara pembukaan ASEAN Games 2022 Solo dilanjutkan dengan acara inti. ASEAN Para Games 2022 dibuka dengan lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan oleh penyanyi tuna netra berbakat asal Yogyakarta, Putri Ariani.

 Acara berlangsung dengan menampilkan pertunjukan Budaya Wayang dan Wayang Sandosa yang dilanjut dengan parade atlet dari 11 negara. Setelah sesi parade atlet dari 11 negara kontingen yang akan bertandingan, acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan.

 Sambutan pertama diberikan oleh Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC), Gibran Rakabuming Raka.

Baca Juga: Beda Pendapat dengan Ma'ruf, Mahfud Tegaskan: Pulau Galang Bukan Tempat Pengungsi Rohingya

 Setelah Gibran memberikan sambutannya dilanjutkan dengan sambutan dari Presiden ASEAN Para Sports Federation (APSF), Maj. Gen. Osoth Bhavilai.

 Dan sambutan terakhir di berikan oleh Wakil Presiden Indonesia, K.H. Ma'ruf Amin sekaligus dilanjutkan dengan pengangkatan keris sebagai tanda peresmian pembukaan ASEAN Para Games XI Tahun 2022.

 Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, dan komika Dodit Mulyanto ikut tampil pada opening ceremony ASEAN Games 2022. Keduanya menghibur penonton sebelum Endah Laras dan Arda Krisna tampil membawakan lagu Bengawan Solo ciptaan sang maestro, Gesang. Kemunculan Dodit Mulyanto disambut meriah oleh penonton di Stadion Manahan. Suasana semakin meriah ketika Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, naik ke panggung lengkap dengan alat musik kendang yang ia bawa.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf: Debat Cawapres untuk Tes Paslon

 Opening ceremony tersebut dihadiri oleh 4.500 masyarakat yang mendapatkan tiket secara gratis melalui Instagram serta tamu undangan dari 11 negara kontestan.

 ASEAN Para Games XI 2022 merupakan pertandingan olahraga disabilitas terbesar di Asia Tenggara, yang diselenggarakan di Surakarta mulai 30 Juli hingga 6 Agustus 2022. Perhelatan ini akan mempertandingkan 14 cabang olahraga, yaitu Para Atletik, Para Swimming, Para Badminton, Para Tenis Meja, Para Chess, Para Powerlifting, Boccia, Blind Judo, Goalball, Wheelchair Tennis, Para Archery, CP Football, Wheelchair Basketball, dan Sitting Volleyball. sl

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU