Bawa Misi Kejayaan, Tim dan Bus Persela di Liga 1 Resmi Dilaunching

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 27 Agu 2021 10:17 WIB

Bawa Misi Kejayaan, Tim dan Bus Persela di Liga 1 Resmi Dilaunching

i

Tim Persela Lamongan saat di launching Jum'at (27/8/2021). SP/MUHAJIRIN KASRUN

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Tim dan bus Persela Lamongan yang akan dipakai dalam laga kompetisi Liga 1, resmi diperkenalkan ke publik, dalam launching tim di Alun-alun Lamongan, Jum'at (27/8/2021) secara sederhana oleh bupati Yuhronur Efendi.

Tim yang arsiteki  Iwan Setiawan ini menapaki misi untuk mencari prestasi, dan bisa berada dipapan atas, seperti ekspektasi yang diinginkan oleh seluruh suporter La Mania dan Curva Boys beserta masyarakat Lamongan.

Baca Juga: Pompanisasi Diharapkan Bisa Bantu Pengairan Sawah Tadah Hujan

Bahkan bupati Lamongan Yuhronur Efendi yang melaunching Persela Lamongan, juga punya harapan besar, bagaimana Laskar Joko Tingkir julukan Persela, bisa terus memperbaiki prestasi dan bisa nangkring di papan atas pada kompetisi Liga 1 2021 untuk kejayaan Persela. 

"Dukugan LA Mania dan Curva Boys, Persela Lamongan bisa berjaya. Mohon doa dan dukungan suporter tahun ini Persela bisa masuk papan atas," harap bupati yang biasa dipanggil Pak Yes ini berharap.

Baca Juga: Songsong Pilbup, PKB Lamongan Segera Membentuk Desk Pilkada

Sikap optimistis Yuhronur yang dilontarkan dalam launching secara sederhana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan itu, karena materi pemain Laskar Joko Tingkir saat ini sudah bagus. Sejumlah pemain bintang akan memperkuat Laskar Joko Tingkir, seperti Demerson, Ivan Carlos dan Guilherme Batata.

Target berada di papan atas tentu menjadi harapan semua publik dan pecinta Persela. "Doa restunya semua masyarakat Lamongan agar Persela di Liga 1 bisa berprestasi dan menuju Kejayaan Persela," ungkapnya.

Baca Juga: Horeee.. Siltap Pamong Desa di Lamongan Akhirnya Dicairkan Meski Hanya 1 Bulan

Yuhronur menambahkan, penantian para suporter melihat kejayaan Persela sudah terpendam cukup lama. Apalagi, dalam dua tahun terakhir tidak ada kompetisi resmi.

Sebelum di launching ke publik, tim yang dikapteni Ahmad Birrul Walidain ini, menggelar khotmil Qur'an pada Kamis malam Jum'at di Pendopo Lokatantra, yang diikuti oleh seluruh pemain, tim dan official Persela, berharap ada keberkahan, dan membentuk mental pemain agar menjadi tangguh saat bermain di lapangan. jir

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU