Disela Organisasi, Yusril Sukses Tekuni Usaha Sablon Rumahan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 20 Apr 2021 09:08 WIB

Disela Organisasi, Yusril Sukses Tekuni Usaha Sablon Rumahan

i

Yus Sahril Shobirin. SP/ MJK

SURABAYAPAGI.com, Mojokerto - Yus Sahril Shobirin pernah mengalami patah semangat saat masih aktif menjadi pengurus Pimpinan Anak Ranting (PAC) IPNU Pacet, lantaran ia harus memilih antara organisasi atau bekerja. Pemuda yang akrab dipanggil Yusril ini sedang merintis usaha sablon di rumahnya, di Kabupaten Mojokerto.

"Saya memiliki motivasi, bahwa selain di organisasi pemuda NU bisa juga nyambi belajar berwirausaha. pernah bimbang antara mimilih kegiatan organisasi atau kerja, karena waktu itu juga ada kebutuhan ekonomi yang perlu dicukupi. Tapi saya sering kali lebih memilih untuk ikut kegiatan di NU," tuturnya, dikutip Selasa (20/4/2021).

Baca Juga: Banjir Rendam Empat Kelurahan, 4503 Warga Kota Mojokerto Terdampak

Menurutnya, bahwa bagi orginisatoris harus memiliki motivasi dan tekad kuat. Karena pemuda yang aktif di organisasi kebanyakan mengalami fase dilema. "Untuk itu saat aktif di organisasi harus sudah mempunyai persiapan sebelum nantinya terjun di dunia nyata," jelasnya.

Lebih lanjut disampaikannya bahwa antara organisasi dan skill di luar itu perlu seimbang, agar nantinya setelah selesai berkhidmat memiliki bekal bakat yang bisa dikembangkan. Untuk Itu, setelah selesai di organisasi, dirinya memilih membuka usaha sablon sendiri dengan memanfaatkan keterampilan yang dimiliki.

"Ya mas, sebelum membuka usaha sudah keluar masuk tempat kerja tiga kali, dan mengikuti pelatihan sablon. Karena menurut saya organisasi dan skill atau bakat itu sama-sama penting, harus bisa seimbang. Dari situ saya berpikir, agar waktu lebih fleksibel dan bisa diatur sesuka hati, lebih baik membuat usaha sendiri. Kebetulan pengalaman dan ilmu dari jurusan yang saya ambil di sekolah ada sedikit keterampilan" jelasnya.

Baca Juga: Banjir di Kelurahan Meri Terparah Sejak 5 Tahun Terakhir, Bantuan Mulai Datang, Banjir Mulai Surut

Sebelum memulai usaha, dirinya pernah menjadi Ketua PAC IPNU Pacet. Juga menceritakan alasanya bergabung di organisasi ini. Salah satunya IPNU adalah wadah bagi para pelajar NU untuk berkhidmah dalam struktural.

"Sehingga sudah seharusnya saya sebagai pelajar NU yang berpaham Ahlussunnah Wal Jama’ah An Nahdliyah untuk ikut berproses di situ. Di samping itu, saya sebenarnya juga ingin melanjutkan khidmah almarhum orang tua dalam struktural NU," jelasnya.

Baca Juga: Miris! Guru Ekstrakurikuler di SMKN Mojokerto Dipolisikan, Diduga Setubuhi Siswinya di Hotel 2 Kali

Dirinya juga berpesan agar pemuda NU memiliki cita-cita tinggi. Tidak hanya aktif di organisasi, melainkan juga melangkah keluar untuk ikut andil di masyarakat. Namun tetap istikamah dalam mengamalkan amaliyah Nahdlatul Ulama.

"Saat ini bukan zamannya IPNU-IPPNU terfokus hanya pada lingkup internal. Waktunya menoleh dan melangkah, jangan takut kesusahan saat menjaga keistikamahan karena pasti ada hikmah besar yang akan didapatkan," pesannya. Dsy1

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU