DPR RI H. Soehartono Sosialisasi 4 Pilar dan Gelar Doa Bersama

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 04 Mar 2021 16:49 WIB

DPR RI H. Soehartono Sosialisasi 4 Pilar dan Gelar Doa Bersama

i

H.Soehartono Anggota DPR RI fraksi partai Nasdem Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan di Rumah Aspirasi (3/2). SP/AAN

SURABAYA PAGI, Madiun -  Anggota DPR RI fraksi Nasdem H.Soehartono melaksanakan kegiatan sosialisasi 4 pilar kebangsaan di rumah aspirasi desa klitik kecamatan Wonoasri kabupaten Madiun Rabu (3/2) yang lalu.

 

Baca Juga: Jelajahi Kebun Binatang Surabaya, Anggota DPR RI Djarot Saiful Hidayat Beri Nilai B

Pelaksanaan 4 Pilar kali ini dihadiri oleh kelompok Himpunan Petani Pemakai Air ( Hippa) kecamatan mejayan dan pilangkenceng , yang mana para petani tersebut sekaligus penerima program bantuan infrastruktur yang bersumber dari dana APBN, yang di bawa oleh H.Soehartono selaku DPRI RI .

 

H.Soehartono bersama peserta 4 pilar kali ini menggelar doa bersama , dengan tujuan agar pandemi covid 19 segera berakhir di Indonesia.

 

"Marilah kita memohon kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa agar supaya pandemi di negeri kita tercinta Indonesia segera berakhir dan kondisi ekonomi  segera pulih," katanya.

Baca Juga: PAN dan Golkar Ingatkan Hak Angket dengan Peta Politik di DPR

 

Anggota DPR RI putera daerah Madiun ini, juga berpesan agar masyarakat tetap menjaga keutuhan NKRI dan menjunjung sila- sila Pancasila sebagai Dasar negara kita.

 

Baca Juga: Deretan Kiai Sepuh Hadiri Sholawat dan Doa Bersama Bareng Khofifah

"Kepada seluruh warga jangan lupa untuk tetap menjaga pola hidup 5 M yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan serta mengurangi mobilitas demi menekan penularan covid 19," himbaunya.

 

H.Soehartono yang juga anggota komisi V ini berpesan kepada seluruh masyarakat agar patuh dan siap untuk di vaksin jika sudah saatnya, pasalnya itu adalah wujud upaya pemerintah dalam memulihkan bangsa Indonesia dari Pandemi Covid 19.Aan

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU