DPRD Gresik Apresiasi Penyebaran Serbuan Vaksinasi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 22 Agu 2021 16:34 WIB

DPRD Gresik Apresiasi Penyebaran Serbuan Vaksinasi

i

Mujid Riduan. SP

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Langkah Pemkab Gresik menyebar serbuan vaksinasi dipuji Wakil Ketua DPRD Gresik Mujid Riduan.

10 ribu dosis yang disebar di wilayah Gresik selatan disebut jemput bola untuk mengejar herd immunity di wilayah perbatasan.

Baca Juga: Wakil Rakyat Minta Bupati Gresik Membatalkan Pelantikan Pejabat Baru

Serbuan vaksinasi dimulai pada hari ini,  Senin (23/8/2021).

Di wilayah Kecamatan Driyorejo sebanyak 10 ribu dosis pada setiap kecamatan dan harus selesai dalam waktu 4 atau 5 hari. Selanjutnya akan berpindah ke kecamatan yang lain.

Setelah berunding dengan para camat dan kepala desa serta unsur terkait lainnya, maka diputuskan untuk pelaksanaan vaksin di Kecamatan Wringinanom akan dilaksanakan di SMA Negeri 1 Wringinanom dan di Kecamatan Driyorejo dilaksanakan di SMP Negeri 8 Driyorejo.

Baca Juga: Dishub Jatim akan Luncurkan Bus Trans Jatim Luxuryi di Koridor Gresik - Sidoarjo

"Kami berharap kesadaran masyarakat untuk ikut vaksinasi, karena ini akan memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Serbuan vaksinasi ini sangat baik sekali bekerja sama dengan pemerintah desa mendata warga belum vaksin," ucapnya.

Mujid menambahkan, wilayah Gresik selatan merupakan daerah yang berbatasan dengan Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Mojokerto. Diharapkan kekebalan tubuh di wilayah selatan terbentuk.

Baca Juga: Pemkab Gresik Salurkan Bansos Kepada Warga

"Langkah cepat dengan berbagai macam cara, mulai kolaborasi dengan pemerintah pusat, provinsi maupun bersama Polres , Kodim melaksanakan vaksinasi secara massal, semoga vaksin tersebut masyarakat bisa terbebas dari covid-19," pungkas Mujid Riduan yang juga Ketua DPC PDIP Gresik. 

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU