Gantikan Dua Jabatan Kapolsek dan Kabag Sumda, Kapolres Blitar Kota Pimpin Serah Terima Jabatan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 12 Mei 2023 16:30 WIB

Gantikan Dua Jabatan Kapolsek dan Kabag Sumda, Kapolres Blitar Kota Pimpin Serah Terima Jabatan

i

Kapolres Blitar Kota saat melantik kapolsek baru. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono SH S.IK M.Si memimpin upacara serah terima jabatan di lingkungan Polres Blitar Kota, antara lain dua Kapolsek dan Kabag Sumda, serah terima jabatan yang digelar di Gedung Patriatama Mapolres Blitar Kota, Jumat (12/5/2023) dihadiri seluruh kapolsek dan para kasat serta PJU tak ketinggalan Waka Polres Blitar Kota.

Sedang perwira yang diambil sumpah jabatan yakni, Kabag SDM, Kapolsek Sananwetan dan Kapolsek Wonodadi.

Baca Juga: Polres Blitar Kota Ungkap Peredaran Obat Petasan, Dua Pelaku Diamankan

Untuk Kabag SDM kini dijabat oleh AKP Imron SH mengisi kekosongan jabatan yang ditinggalkan Kompol Endang yang beberapa waktu  lalu memasuki masa pensiun, Kemudian AKP Agus Tri yang semula menjabat sebagai Kapolsek Wonodadi kini bergèsèr menjabat sebagai Kapolsek Sananwetan gantikan Kompol Wahyu Satriyo yang juga purna bhakti beberapa waktu lalu, sedang untuk Kapolsek Wonodadi diserahkan tugasnya di pundak Iptu Hariyanto.

 

Dalam kesempatan itu Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono dalam sambutannya mengatakan, rotasi mutasi jabatan di lingkungan Polri merupakan hal yang lumrah untuk penyegaran organisasi sekaligus sebagai pengembangan karièr anggota dalam tugasnya.

Baca Juga: Polres Blitar Kota Ungap Kasus Prostitusi Online, Amankan 7 Tersangka Salah Satunya Pasutri

“Saya berharap pejabat yang baru segera untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya dan bisa melanjutkan hal-hal yang baik dan program program yang telah dilaksanakan oleh pejabat sebelumnya dan akan lebih baik lagi tentunya," AKBP Argowiyono dalam sambutanya.

Menyinggung perkembangan situasi jelang Pemilu 2024, orang nomor satu di Polres Blitar Kota ini  berpesan kepada seluruh anggota jajaran Polres Blitar Kota, untuk terus selalu menjaga kekompakan dan selalu koordinasi untuk situasi di wilayah dan tak ketinggalan, Pamen Polisi dengan dua Melati kuning di pundaknya yang sering Sholat Subuh keliling di Polsek polsek ini berpesan untuk selalu menjaga kesehatannya.

Baca Juga: Satlantas Polres Blitar Kota Lakukan Survei Pengaturan Arus Lalu Lintas

"Tetap jaga kekompakan dan jaga kesehatan, serta selalu jalin sinergitas dengan instansi samping dalam melaksanakan tugas. Karena kedepannya tugas semakin banyak dan memerlukan energi tinggi, apalagi jelang Pemilu 2024 yang akan datang," pungkas AKBP Argowiyono. Les

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU