Hari Kedua Merendam Rumah Warga, Banjir Luapan Kali Pacal Bojonegoro Semakin Parah

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 26 Nov 2022 21:45 WIB

Hari Kedua Merendam Rumah Warga, Banjir Luapan Kali Pacal Bojonegoro Semakin Parah

i

Nampak banjir luapan Kali Pacal telah menutupi jalan Nasional Bojonegoro- Babat

SURABAYA PAGI, Bojonegoro- Banjir yang disebabkan oleh luapan Kali Pacal di Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro sejak jum'at kemarin, hari ini nampak makin parah. Sabtu, (26/11/2022).

Ketinggian air terus naik, serta wilayah yang terendam banjir meluas sampai menutupi jalan Nasional Bojonegoro- Babat, hingga menyebabkan kemacetan arus lalu lintas yang panjang. Kepala Desa Kabunan Ir. Muhammad Yahya mengatakan, banjir di hari kedua ini semakin parah.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Surabaya AH Thony Ajak Warga Budayakan Tidak Buang Sampah di Saluran Air

Adanya kiriman air dari hulu (waduk pacal) ditambah intensitas curah hujan tinggi sejak semalam yang mengguyur wilayah hulu maupun hilir, menyebabkan ketinggian air terus naik.

Baca Juga: 16 Titik di Kota Malang Terendam Banjir

"Banjir hari ini makin parah, selain rumah warga kami banjir juga sudah mulai menggenangi jalan raya (Bojonegoro - babat) kurang lebih 500an meter dengan ketinggian 20-30 sentimeter mas," ujar kades.

Beberapa lokasi khusunya daerah dibantaran Kali Pacal direndam banjir sejak hari jum'at kemarin. Dimana tinggi air yang dibeberapa lokasi tersebut berkisar antara 50-100 sentimeter atau sepinggang orang dewasa. Dari pantauan lapangan, kegelisahan warga korban banjir nampaknya belum bisa memudar.

Baca Juga: Pemkot Batu Kirim Bantuan untuk Korban Banjir di Jateng

Sebab hingga sore ini, nampak ketinggian air luapan Kali Pacal yang mendiami beberapa desa semakin naik. Belum lagi, Tinggi Muka Air (TMA) di Waduk Pacal masih menunjuk angka 116 atau masuk dalam kategori status siaga merah. Din/her

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU