Jalan di Trenggalek Amblas 20 Meter

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 13 Jan 2021 11:04 WIB

Jalan di Trenggalek Amblas 20 Meter

i

Jalan di Trenggalek longsor. SP/ DECOM

SURABAYAPAGI.com, Trenggalek - Akibat diguyur huja deras di Trenggalek mengakibatkan Plengsengan penahan jalan sepanjang 20 meter di Kecamatan Dongko longsor dan separuh badan jalan amblas ke dasar jurang, Rabu (13/1/2021).

Menurut salah seorang warga, Sunardi menjelaskan saat itu wilayah Dongko diguyur hujan deras mulai sore hari. Kondisi tersebut mengakibatkan plengsengan yang sebelumnya telah retak menjadi labil dan ambrol.

Baca Juga: BPBD Probolinggo Serahkan Bantuan Logistik Kepada Korban Longsor

"Sebelum longsor itu memang sudah ada retakan yang cukup lebar. Kemudian yang atas sini ambles dan di bagian bawah juga retak," kata Sunardi.

Longsor tersebut terjadi di sebuah jalan kampung di Dusun Premban, Desa/Kecamatan Dongko. Atau tepat berada di depan SD Negeri 2 Dongko.

Ambrolnya plengsengan tersebut mengakibatkan sebagian badan jalan ikut terbawa longsor, sehingga saat ini hanya separuh badan jalan yang bisa dilalui oleh masyarakat setempat.

Baca Juga: Truk Terperosok ke Jurang, 3 Orang Luka-luka

"Jalan ini menghubungkan ke RT 65, 66 dan 67. Jalan ini merupakan akses yang paling dekat. Kalau ini putus ya harus muter ke jalur alternatif," jelasnya.

Bencana alam tersebut tak hanya merusak badan jalan. Namun juga mengancam lingkungan sekolah. Sebab lokasinya tepat berada di depan SD Negeri 2 Dongko.

Lebih lanjut Sunardi mengatakan, kondisi plengsengan yang longsor tersebut masih tergolong baru. Belum genap berumur satu tahun. "Belum lama kok itu. Kalau tidak salah dibangun tahun 2020 kemarin," pungkasnya. Dsy10

Baca Juga: Pemerintah Tutup Mata Soal Tanggul Sungai Gunting di Jombang Kritis, Rumah Warga Terancam Hanyut

 

 

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU