Jembatan Kedungasem Dibangun, Lalu Lintas Dialihkan Selama 7 Bulan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 25 Mar 2021 11:56 WIB

Jembatan Kedungasem Dibangun, Lalu Lintas Dialihkan Selama 7 Bulan

i

Jembatan Kedungasem Probolinggo yang akan diperbaiki. SP/ PBL

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Lalu lintas melewati jembatan Kedungasem di Wonoasih, Kota Probolinggo akan akan ditutup hingga pembangunan selesai. Penutupan tersebut dikarenakan jembatan akan segera dibangun. jembatan akan mulai ditutup pada Senin (29/3/2021).

"Kedungasem itu sudah memasuki tahap konstruksi pemancangan. Sehingga lalu lintas yang sudah berfungsi terbatas saat ini, sudah dilakukan sosialisasi sampai tanggal 28 Maret, karena akan ditutup tanggal 29 Maret," kata Kepala Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VIII Surabaya, Ahmad Subki, Kamis (25/3/2021).

Baca Juga: 1000 Pohon Mangga Manalagi akan Ditanam di Kawasan Kota Probolinggo

Selain itu, Subki menambahkan pihaknya menargetkan jembatan ini akan selesai dibangun dalam 7 bulan ke depan. "Target selesai itu tujuh bulan, jadi sekitar akhir Oktober," imbuhnya.

Sementara untuk sosialisasi informasi penutupan jembatan ke masyarakat, Subki menyebut pihaknya menggandeng sejumlah pihak. Mulai dari pihak kepolisian hingga Dinas Perhubungan.

"Sebetulnya sosialisasi ini merupakan hasil koordinasi antar polisi dan dishub. Karena kalau sudah pengaturan lalu lintas itu ranah mereka," pungkas Subki.

Baca Juga: BPBD Probolinggo Salurkan Bantuan untuk Korban Rumah Roboh

Saat Jembatan Kedungasem ditutup, jalur lalu lintas akan dialihkan. Kendaraan yang datang dari timur di Jalur Pantura dan hendak ke Lumajang atau Jember, akan dialikan ke selatan di Pertigaan Sinto, Kecamatan Dringu. Itu khusus kendaraan roda empat bertonase rendah.

Bagi roda empat bertonase tinggi, akan diarahkan ke Jalur Lingkar Utara (JLU). Begitu juga sebaliknya. “Jadi, truk besar harus lewat JLU dulu. Memutar lah sedikit,” ujar KBO Satlantas Polres Probolinggo Kota Ipda M. Rizal, Nyoman. Dsy8

Baca Juga: Pemkab Probolinggo Alokasikan Rp 2 M untuk Tekan Inflasi

 

 

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU