Mantab Berhijab, Namanya Dicatut

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 11 Agu 2021 21:00 WIB

Mantab Berhijab, Namanya Dicatut

i

Nabilah Ayu berhijab.

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Nabilah Ayu, mantan personel JKT48 yang saat ini sudah mantab untuk berhijab ini mengaku adanya akun palsu yang mencatut namanya. Tak tanggung-tanggung, akun itu bahkan sudah memiliki hingga 440 ribu followers yang kemungkinan besar mengira jika laman Facebook tersebut adalah milik Nabilah.

Baca Juga: Disebut Minta Hak Asuh Anak dan Nafkah ke Ria Ricis, Teuku Ryan Unggah Kutipan ‘FITNAH!’

Adanya akun tersebut membuat Nabila Ayu mengaku terkejut karena dirinya tidak memiliki akun Facebook. Kendati demikian ia tetap terlihat memberikan tanggapan yang santai.

“Iyaa aku juga agak shock padahal bukan aku tapi banyak yang ngira itu akun punya aku (emoji tertawa),” ujar Nabilah Ayu, Rabu (11/8/2021).

Nabilah Ayu merasa kasihan dengan orang-orang yang tertipu dengan akun palsu tersebut. Pemain film Sunshine Becomes You itu hanya berharap agar orang yang mencatut namanya tidak menyalahgunakan akun tersebut.

"Semoga yang pegang akunnya enggak dibuat aneh-aneh, deh. Kasihan soalnya yang follow dikira aku," ujarnya.

Nabilah Ayu pun berharap agar akun palsu yang menggunakan namanya ini tak berbuat aneh-aneh atau menyalahgunakan akun tersebut. “Semoga yang pegang akunnya ga dibuat aneh-aneh deh, kasian soalnya yang follow dikira aku,” sambungnya.

Baca Juga: Terima Endorsement Judi Slot Rp 90 Juta, Lolly: Di Inggris Legal, Posisi Butuh Uang

Dilain sisi, Nabila Ayu juga mengaku bahwa dirinya mantab untuk berhijab bukan saat Tahun Baru Islam saja namun juga untuk seterunya. "Insyaallah amin (mengubah penampilan)," ujar Nabilah.

"Sebenarnya dulu sebelum aku mantap berhijab juga, aku sering berhijab kalau ke luar rumah, cuma di social media nggak ya. Cuma baru ini mantap banget karena yang kita tahu pandemi ini banyak yang pulang ke Yang Maha Kuasa. Keluarga aku juga ada yang pulang," tutur Nabilah.

Melihat situasi saat ini dirasa mengerikan, Nabilah Ayu memutuskan untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan ingin memperbaiki diri usai merasa ada teguran dari Sang Pencipta dalam kondisi sekarang.

"Kita nggak tahu umur kita sampai kapan. Allah sayang sama aku. Aku memperbaiki diri karena Allah," kata Nabilah.

Baca Juga: Heboh, Livy Renata Diduga Beli Mobil Mewah Pakai Uang Donasi, Begini Klarifikasinya

Berhijab, Nabilah Ayu mengaku tak takut kehilangan pekerjaan. Ia percayakan rezekinya kepada Tuhan.

"Nah kalau ditanya takut kehilangan pekerjaan, aku nggak ngerasa takut, aku ikhlas. Alhamdulillah aku yakin Allah akan beri rezeki aku yang baik dan berbeda," ujar Nabilah.

Nabilah Ayu berharap keputusannya berhijab dan hijrah di jalan Allah dipermudah dan istiqomah. "Semoga yang terbaik dan bisa terus berhijab," ujar Nabilah Ayu. Dsy19

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU