Menakar Peralatan Bongkar Muat di Terminal Pertikemas Surabaya

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 23 Mei 2021 14:04 WIB

Menakar Peralatan Bongkar Muat di Terminal Pertikemas Surabaya

i

RTG Crane TPS saat melakukan bongkar muat petikemas. SP/ Humas TPS

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Pada kwartal I tahun 2021, kinerja bongkar muat di Terminal Pertikemas Surabaya (TPS) terbilang cukup positif.

Corporate Communications PT. Petikemas Surabaya, Retno Utami menyebutkan, kenaikan arus petikemas mencapai 7,36 persen dibandingkan tahun 2020.

Baca Juga: Adventure Land Romokalisari Surabaya Ramai Peminat Wisatawan Luar Kota

Tahun 2020, jumlah arus petikemas pada kwartal I yakni dari bulan Januari hingga Maret mencapai 331.129 teus. Jumlah ini kemudian meningkat pada tahun 2021 hingga menyentuh angka 355.497 teus.

"Peningkatan yang positif ini terjadi karena berbagai upaya peningkatan pelayanan dan fasilitas dilakukan oleh TPS," kata Retno Utami belum lama ini, Minggu (23/5/2021).

Adanya kenaikan tersebut disebabkan oleh banyak faktor. Salah satu yang penting untuk dilihat adalah jumlah peralatan yang dimiliki oleh TPS.

Baca Juga: Pemkot Surabaya Gelar Halal Bihalal

Dari data yang dikumpulkan Surabaya Pagi di lapangan, kurang lebih sekitar 1.322 peralatan dengan segala jenis fungsi yang dimiliki oleh TPS.

Secara spesifik, jumlah alat pemindah kontainer dalam jarak dekat atau reach stacker yang dimiliki TPS adalah sebanyak 5 unit. Alat ini juga berfungsi menyusun kontainer. Untuk RTG dan container crane, masing-masing dimiliki oleh TPS sebanyak 30 unit dan 12 unit.

Sementara untuk unit terbanyak yang dimiliki oleh TPS adalah fasilitas pluging atau reefer plug yakni sebanyak 909 unit. Banyaknya unit ini bertujuan untuk menjaga agar petikemas reefer tetap pada suhu yang dibutuhkan.

Baca Juga: Dispendik Surabaya Pastikan Pramuka Tetap Berjalan

"Pergerakan reefer container dengan muatan komoditas perikanan, kelautan dan bahan pangan berbasis ekspor sangat tinggi, sehingga alat ini sangat penting dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas ekspor," kata Retno.

Tak hanya itu, TPS juga menyiapkan 145 unit chassis dan 79 head truck guna mengangkut dan mengirimkan kontainer ke lokasi yang dituju. Selain itu ada 63 unit dolly sistem dan 18 unit forklift baik elektrik maupun yang berjenis diesel. Sem

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU