Pasien Covid-19 Sembuh di Gresik Melonjak Tajam

author surabayapagi.com

- Pewarta

Kamis, 23 Jul 2020 18:51 WIB

Pasien Covid-19 Sembuh di Gresik Melonjak Tajam

i

Ilustrasi

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Kabar sangat menggembirakan datang dari Satgas Covid-19 Gresik pada hari ini, Kamis (23/7). Betapa tidak, pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh melonjak drastis, bahkan jumlahnya dua kali lipat dari pasien yang terpapar.

Sesuai pers rilis yang disampaikan Jurubicara Satgas Covid-19 drg Saifudin Ghozali melalui Kabaghumas dan Protokol Setkab Gresik AM Reza Pahlevi, menyebutkan, ada 78 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh, sementara pasien terkonfirmasi sebanyak 34 orang, dan meninggal 4 orang.

Baca Juga: Dinkes Gresik Beri Pelayanan Keliling Bagi Warga Bawean

drg Saifudin Ghozali yang juga Kadinkes Gresik menyambut gembira perkembangan kasus Covid-19 pada hari ini. "Kita semua harus syukuri bahwa angka kesembuhan Covid-19 di Gresik dari hari ke hari semakin baik dan meningkat. Bahkan hari ini dua kali lipat lebih dari angka penambahan positif," katanya melalui pesan WhatsApp kepada surabayapagi.com.

Dia menyampaikan apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya kepada semua dokter, tenaga medis dan para medis, rumah sakit dan puskesmas serta semuanya.

Meski tingkat kesembuhan pasien Covid-19 semakin meningkat signifikan, namun Ghozali tetap mengingatkan bahwa yang paling penting adalah tetap dan wajib waspada terhadap penegakan protokol kesehatan untuk masyarakat Gresik.

"Tenaga kesehatan adalah benteng terakhir dalam penanganan Covid-19, mari kita bantu mereka dengan menegakkan protokol kesehatan," harap Ghozali dalam pesannya.

Rincian asal 78 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh pada 23 Juli 2020:

Kecamatan Benjeng 2 orang dari Desa Karangan Kidul dan Jogodalu;

Kecamatan Bungah 4 orang dari Desa Bungah 1, Mojopuro Wetan 2, Indrodelik 1;

Kecamatan Driyorejo 2 orang dari Desa Cangkir dan Bambe;

Kecamatan Duduksampeyan 1 orang dari Desa Tebaloan;

Kecamatan Gresik 22 orang dari Kelurahan Karangturi 10, Lumpur 10, Sidokumpul 1, Tlogopojok 1;

Kecamatan Kebomas 18 orang dari Desa Dahanrejo 1, Karangkiring 1, Kebomas 1, Kedanyang 3, Kembangan 3, Ngargosari 1, Randuagung 2, Sekarkurung 1, Sidomoro 3, Singosari 2;

Baca Juga: Polri TNI Berangkatkan Tim Trauma Healing untuk Korban Gempa Bawean

Kecamatan Manyar 17 orang dari Desa Banjarsari 4, Leran 2, Manyar Sidomukti 1, Manyar Sidorukun 4, Manyarrejo 1, Peganden 1, Pongangan 3, Yosowilangon 1;

Kecamatan Wringinanom 12 orang dari Desa Kepuhklagen 1, Pasinan Lemah Putih 3, Sembung 2, Sumberwaru 3, Sumengko 1, Wringinanom 2.

Sementara rincian asal 34 warga Gresik yang terpapar coronavirus pada 23 Juli 2020:

Kecamatan Balongpanggang 1 orang dari Desa Balongpanggang;

Kecamatan Bungah 1 dari Desa Bedanten;

Kecamatan Driyorejo 4 orang dari Desa Petiken 1, Driyorejo 1, Krikilan 1, Mojosarirejo 1;

Kecamatan Duduksampeyan 5 orang dari Desa Samirplapan 1, Wadak Kidul 1, Kemudi 1, Sumari 1, Sumengko 1;

Baca Juga: DPRD Setuju Dana Cadangan Bantu Korban Bencana Gempa Bawean

Kecamatan Gresik 7 orang dari Kelurahan Sidokumpul 2, Sidorukun 1, Sukorame 1, Tlogopatut 2, Tlogopojok 1;

Kecamatan Kebomas 6 orang dari Kelurahan Kebomas 1, Sekarkurung 1, Singosari 1, Kembangan 2, Randuagung 1;

Kecamatan Manyar 5 orang dari Desa Peganden 1, Suci 2, Yosowilangon 1, Karangrejo 1 (meninggal);

Kecamatan Menganti 1 orang dari Desa Bringkang;

Kecamatan Sidayu 3 orang dari Desa Golokan 2 dan Purwodadi 1;

Kecamatan Ujung Pangkah 1 orang dari Desa Cangaan.

Sedang 4 kasus pasien meninggal pada 23 Juli 2020 berasal dari Desa Karangrejo dan Desa Banjarsari (keduanya di Kecamatan Manyar), Desa Pedagangan (Kecamatan Wringinanom), dan Desa Kemangi (Kecamatan Bungah). did

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU