Pemkab Banyuwangi Kucurkan Dana untuk Ratusan Warung Rakyat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 24 Agu 2021 17:46 WIB

Pemkab Banyuwangi Kucurkan Dana untuk Ratusan Warung Rakyat

i

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyerahkan bantuan secara simbolis ke sejumlah perwakilan warung di Kecamatan Kalibaru.

SURABAYAPAGI.COM, Banyuwangi - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menggulirkan Program “Warung Naik Kelas” (Wenak). Program tersebut memfasilitasi warung-warung rakyat untuk “naik kelas” dengan peralatan yang lebih memadai, melalui dukungan dari pemerintah daerah.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyerahkan bantuan kepada 300 warung rakyat, yang dilakukan secara simbolis ke sejumlah perwakilan warung di Kecamatan Kalibaru, Kecamatan Glenmore, dan Kecamatan Genteng, Rabu (24/8/2021). Pada tahap sebelumnya, telah ada 100 warung rakyat menerima bantuan tersebut melalui sinergi lintas sektor.

Baca Juga: BNPB Salurkan Rp 150 Juta Bantuan untuk Kabupaten Pasuruan

"Warung rakyat ini adalah salah satu tumpuan banyak masyarakat. Pemilik warungnya mendapatkan nafkah, warga masyarakat memperoleh makanan dengan harga terjangkau. Kami bantu agar tetap bergeliat di masa sulit ini, sekaligus ini bagian dari pemulihan ekonomi," ungkap Ipuk.

"Ini merupakan bagian dari program UMKM Naik Kelas yang kita canangkan. Ada banyak pendekatannya, ada bantuan warung, fasilitasi perizinan, PIRT, bantuan alat produksi, kemasan, pemasaran, dan sebagainya. Ada juga hampir 7.000 PKL mendapat bantuan dana selama PPKM," imbuh Ipuk.

Para penerima merupakan usulan dari masyarakat yang kemudian diverifikasi oleh dinas terkait.

"Dananya kita transfer ke masing-masing pemilik warung masing-masing Rp1 juta, nanti bisa digunakan untuk beli alat atau melengkapi warung, seperti membeli etalase, alat makan, dan sejenisnya. Para penerima adalah pengusaha ultra mikro. Sehingga dengan bantuan yang nominalnya tidak besar ini, bisa memberi dampak untuk pengembangannya," terang Ipuk.

Baca Juga: Basarnas-Pemkab Banyuwangi Kolaborasi Pantau Arus Balik

"Program ini akan kami teruskan, dan nanti ditambah alokasinya sesuai kemampuan APBD," imbuh Ipuk.

Salah seorang pemilik warung kecil yang didatangi langsung oleh Ipuk adalah Dewi Astutik di Dusun Krajan, Desa Banyuanyar, Kecamatan Kalibaru. Dewi bersyukur dengan bantuan tersebut," Ini dapat jadi tambahan usaha kami yang akhir-akhir ini cukup sulit," ungkap ibu rumah tangga yang telah berjualan sejak 5 tahun silam itu.

Selain berjualan di rumahnya, Astutik mengaku juga berjualan keliling ketika ada keramaian seperti pengajian atau ada orang hajatan. "Akhir-akhir ini kan tidak boleh ada acara yang ramai-ramai. Jadi, ya tidak bisa jualan lagi," imbuhnya.

Baca Juga: Polisi Razia Pedagang Petasan di Banyuwangi

Hal senada juga disampaikan oleh Sulasiyem. "Alhamdulillah, ini bisa saya buat untuk beli etalase. Jadi, jualan saya lebih bersih," ungkap pedagang nasi campur di Desa Genteng Kulon, Kecamatan Genteng itu. 

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU