Pemkab Pacitan akan Tambah Nakes

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 06 Jul 2021 19:47 WIB

Pemkab Pacitan akan Tambah Nakes

i

Bupati Indrata Nur Bayuaji

SURABAYAPAGI.COM, Pacitan - Banyaknya tenaga medis yang terpapar covid-19 membuat pemkab pacitan berniat menambah jumlah tenaga kesehatan. Penambahan tenaga akan dilakukan dengan pola rekrutmen.

"Sekarang ini kami lagi mencari formula yang tepat untuk menambah tenaga kesehatan," kata Bupati Indrata Nur Bayuaji usai memimpin rapat di gazebo Halking (halaman wingking) Pendopo Kabupaten, Selasa (6/7/2021).

Baca Juga: Bangun Ruas Jalan Perbatasan, Pemkab Pacitan Kucurkan Rp 70 M

Hadir dalam rapat tersebut Plt Kepala Dinas Kesehatan dr T. Hendra Purwaka, Direktur RSUD dr Darsono dr Iman Darmawan, dan Kepala Inspektorat Budianto. Ada pula Kabag Hukum Deni Cahyantoro.

Awalnya Aji, sapaan Indrata Nur Bayuaji berharap kebutuhan tenaga medis dapat tercukupi dengan bantuan personel puskesmas. Hanya saja, beban mereka di wilayah sudah terlampau berat. Terutama berkait tugas tracking, tracing, dan treatment.

"Juga (tugas) percepatan vaksinasi. Dan juga (penanganan) penyakit lainnya," terangnya.

Selain penambahan tenaga kesehatan untuk IGD, lanjut Aji, prioritas lainnya adalah penambahan bed perawatan di fasilitas milik pemkab tersebut. Hal ini sekaligus menegaskan jika perawatan pasien Corona tetap dipusatkan di RSUD.

Baca Juga: Idul Adha 2023, Permintaan Hewan Kurban di Pacitan Relatif Sepi

Terkait rekrutmen tenaga baru dimaksud, Aji menjelaskan pihaknya akan memberlakukan dua hal. Pertama, mengambil dari puskesmas yang masih memiliki karyawan berlebih. Dan kedua, merekrut tenaga dari luar. Tentu saja dengan prasyarat khusus.

Pada kesempatan sama, Plt Kepala Dinas Kesehatan dr T. Hendra Purwaka membeberkan kebutuhan tenaga medis di RSUD dr Darsono. Antara lain 14 orang untuk ditempatkan di ruang ICU, serta petugas pemulasaraan jenazah sebanyak 4 orang.

"Kalau misalnya ada pembukaan (ruang perawatan) lagi nanti ada penambahan 28 lagi. Itu tenaga nanti akan dikaji lagi," papar Hendra.

Baca Juga: Angka Kemiskinan di Kabupaten Pacitan Turun

"Untuk kebutuhan saat ini yang dibutuhkan 14 tenaga perawat dan 1 dokter," imbuh dia seraya menargetkan penyelesaian rekrutmen dalam dua pekan

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU